Memudahkan Peliputan HPS, Wartawan Dilengkapi ID Card

Sejumlah Awak Media di Media Canter Korem 101 Antasari saat mengambil ID Card untuk peliputan di Desa Jejangkit (foto: azka/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Sejumlah awak media berkumpul di ruang Media Canter Korem 101 Antasari, guna mengambil ID Card untuk peliputan puncak peringatan Hari Pangan Sedunia (HPS) ke-38, di Desa Jejangkit, Kabupaten Barito Kuala (Batola), Kalimantan Selatan (Kalsel).

Kapenrem 101/Antasari Mayor Inf M Chairul mengatakan, wartawan yang meliput diberikan ID Card untuk mudah dalam peliputan. Karena rencananya, puncak HPS tersebut dihadiri Presiden RI Joko Widodo.

“Sebab sesuai protokoler kepresidenan, dalam peliputan nanti ada batasan atau aturan. Kita akan sediakan tempat agar bisa meliput dengan baik dan tempat dimana bisa mengambil gambar atau foto dengan mudah,” katanya Rabu, ( 17/10/2018)

Dijelaskannya pula dengan ID Card yang dimiliki wartawan sehingga bisa dikenal dan benar wartawan yang meliput di acara tersebut.

Mengingat puncak HPS itu tidak sedikit undangan yang hadir, hampir 3.000 nantinya baik itu Duta Besar dan sejumlah pejabat lainnya.

“Nah, jika mmiliki pengenal bisa meliput acara tersebut, sebab pengawalan nantinya akan begitu ketat,” timpanlnya.

Dalam pengambilan ID Card di Media Canter Korem 101 Atasari Kasubag Pemberitaan dan Layanan Pers Pemprov Kalimantan Selatan, Bambang Dedi mengatakan HPS yang berlangsung besok ada dua tempat yakni di Desa Jejangkit dan Banjarbaru.

Diharapkan wartawan hendaknya datang lebih awal sebab jika terlambat akan sedikit sulit untuk ke lokasi selain banyaknnya tamu undangan dan juga pemeriksaan.
“Kalau bisa kawan –kawan di lokasi peliputan datang lebih awal hingga bisa kelokasi atau stand wartawan yang telah di sediakan,” tandasnya. (azka)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan