Mayat Membusuk Tersangkut di Eceng Gondok Gegerkan Warga Pesisir Sungai Martapura

Satpolairud Polresta Banjarmasin dibantu relawan emergency saat melakukan evakuasi temuan mayat di ranting ranting yang hanyut di sungai Martapura

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Warga kawasan Kampung Hijau dan pesisir Sungai Martapura, dikejutkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki yang sudah membusuk di antara tumpukan ranting dan eceng gondok yang hanyut di sungai, Senin (7/4/2025).

Informasi yang dihimpun, mayat tersebut pertama kali terlihat terbawa arus dari arah Kampung Melayu dan tersangkut hingga dievakuasi di depan kawasan Museum Wasaka.

Mayat tersebut ditemukan oleh anak anak yang sedang asik mencari paring atau bambu bekas di tumpukan ranting dan eceng gondok yang hanyut di Sungai Martapura.

Faqih warga yang menemukan pertama kali mengatakan, saat itu, ia sedang mencari bambu di tumpukan ranting dan eceng gondok yang hanyut terbawa arus di sungai.

“Ulun (saya) melihat disitu ada paring panjang, lalu mengajak teman untuk mengambilnya,” ungkap Fakih.

Baca Juga : Pemko Optimis Benahi Pengelolaan Sampah di Banjarmasin

Baca Juga : Kuasa Hukum Keluarga Juwita Ungkap Tersangka Pembunuhan Sempat Kirim Uang Belasungkawa, Nilainya Rp 2 Juta

Namun alangkah terkejutnya ia saat mendapati sesosok tubuh manusia yang sudah membusuk dan mengeluarkan bau tidak sedap, terjepit di antara ranting-ranting.

“Saya langsung memberitahukan warga sekitar. Para orang tua di kampung pun turun tangan memastikan kebenarannya,” jelasnya.

Kemudian, warga dan relawan emergency serta Satpolairud Polresta Banjarmasin mulai berdatangan untuk melakukan evakuasi dan mulai dievakuasi tepat di depan museum Wasaka Banjarmasin.

Dari pantauan, ciri-ciri jasad yang ditemukan adalah berjenis kelamin laki-laki, mengenakan celana hitam dan kaos berwarna hijau tua. Diperkirakan, mayat tersebut telah mengapung selama dua hingga tiga hari sebelum akhirnya ditemukan.

Hingga berita ini diturunkan, identitas korban masih belum diketahui. Satpolairud Polresta Banjarmasin tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap identitas mayat tersebut

Kini, jasad tersebut telah dievakuasi ke kamar Pemulasaraan Jenazah RSUD Ulin Banjarmasin. (airlangga)

Editor: Abadi