Mardani H Maming Batal Incar Kursi DPR RI

Mardani H Maming. (net)
Mardani H Maming. (net)

BANJARMASIN, klikkalsel- Mundur dari jabatan Bupati Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), ternyata tak mencatatkan nama Mardani H Maming didaftar nama calon anggota legislatif di DPR RI.

Nama Mardani H Maming santer dibicarakan memilih mundur dari jabatannya sebagai orang nomor satu di Tanbu untuk maju di Pileg 2019. Namun, kabar yang disampaikan Sekretaris DPD PDIP Kalsel H Supiansyah, ternyata Mardani memilih fokus dalam pemenangan.

“Kemaren beliau memutuskan mundur dari Bupati dan merencanakan untuk maju ke DPR RI, namun beliau mempunyai pemikiran lain dan memutuskan untuk fokus dipemenangan PDIP di Kalimantan Selatan,” tutur Supiansyah, usai menyerahkan berkas pencalonan di KPU Kalsel, Selasa (17/7/2018).

Langkah yang diambil Mardani yang juga merupakan Ketua DPD PDIP Kalsel itu pun menurut Supiansyah, sudah diamini seluruh kader partai berlambamg Moncong Putih dan siap mendukung pemikiran yang diambil Nakhodanya.

Sementara itu, pada penyerahan berkas bakal calon anggota legislatif tingkat provinsi, PDIP hanya menyerahkan 54 berkas pencalonan ke KPU Kalsel.

“Setidaknya kita ada memasukan sebanyak 54 Bacaleg untuk DPRD Provinsi, dari tujuh dapil,” Kata H Supiansyah.

Kendala yang menyebabkan PDIP hanya memasukan 54, kebetulan pada akhir-akhir ini Bacaleg yang ditunjuk persyaratannya tidak memenuhi, jadi dengan terpaksa caleg di dapil 3 tersebut ditinggal.

“Kita pikir biarlah kurang satu, dari pada kita menunggu lagi dan waktunya juga sudah sangat mepet jadi kita biarkan saja kurang,” ucapnya.

Selain menurutnya, PDIP menargetkan sebelas kursi dalam pemilu 2019 ini, dimana saat ini PDIP sudah menduduki delapan kursi, jadi PDIP hanya perlu menambah tiga kursi untuk memenuhi target tersebut.(fachrul)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan