Manfaat Menghidupkan Malam Nisfu Syaban dan Amalannya

ustadz Muhammad Maulana Al-Kelayani

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Dalam kepercayaan umat Islam ada lima malam yang diyakini sangat istimewa dan penuh berkah untuk beribadah, karena setiap doanya akan diijabah dan dikabulkan oleh Allah SWT

Dijelaskan Ustadz Muhammad Maulana Al-Kelayani, dari lima malam yang sangat istimewa, satu diiantarannya adalah malam Nisfu Syaban.

“Malam nisfu syaban jatuh pada hari ini, beribadah malam nisfu syaban diyakini dikabulkannya doa dan permintaan atas amal ibadahnya seorang hamba Allah SWT,” ujarnya, Selasa (7/3/2023) kepada klikkalsel.com

Diantaranya, kata ustadz ibadah di malam nisfu syaban dilakukan ketika magrib dengan cara sholat berjamaah. Kemudian sholat taubat untuk meminta ampun atas dosa yang pernah diperbuat

“Lalu dilanjutkan dengan Sholat Hajat, untuk meminta hajat kita di dunia dan di akhirat,” tuturnya.

Setelah itu, dilakukan Sholat Tasbih yang dilanjutkan lagi membaca Surah Yasin sebanyak tiga kali.

“Dalam membaca Surah yasin diniatkan dalam hati. Pertama diniatkan panjang umur dan taat untuk beribadah kepada Allah SWT,” jelasnya.

Baca Juga : Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadan 23 Maret, Ketua PWM Kalsel: Idul Fitri Berpotensi Berbeda

Baca Juga : Penjelasan Tentang Puasa Tasua dan Asyura di Bulan Muharram Serta Hal-Hal yang Disunahkan

Niat kedua sebelum membaca Surah Yasin, berharap diberikan keberkahan rezeki oleh Allah SWT. Kemudian niat ketiga, mintalah mati dalam keadaan husnul khotimah.

“Itulah tiga permintaan atau niat sebelum kita membaca yasin tiga kali di ketika malam Nisfu Syaban,” ungkapnya.

“Surah yasin itu dibaca antara Maghrib ke waktu Isya,” lanjutnya.

Hingga setelah Isya, kata Ustadz mulailah membaca tasbih Nabi Yunus.

لَا إِلَٰهَ إِلَّا أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ

“Lailaha illa Anta subhanaka inni kuntu minadhdhalimin.”

Artinya: Tidak ada Tuhan selain Engkau. Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk orang-orang yang zalim.

“Dibaca sebanyak 2.375 kali, tidak boleh kurang maupun lebih,” imbuhnya.

Seperti Nabi Yunus AS yang keluar dari perut ikan, seperti itu juga kita bisa keluar dari segala permasalahan di dunia dengan diberikan ketenangan hati serta pikiran.

Lebih lanjut, kata Ustadz, saat tengah malam dianjurkan untuk menghidupkan malam dengan cara beribadah.

“Sholat Tahajud dan lainya seperti berzikir, serta membaca al-Quran hingga bersahur untuk puasa Nisfu Syaban,” ujarnya.

Adapun amalan lainya yang diungkapkan ustadz Muhammad Maulana Al-Kelayani, agar kita tidak merasa kehausan saat berpuasa nisfu syaban hendaknya kita membaca surah Al-Kautsar dihadapan air putih saat bersahur.

“Dengan harapan kita tidak merasa haus selama berpuasa, bagaikan telaga Al Kautsar. Ini juga bagus saat bulan ramadan untuk diamalkan,” pungkasnya. (airlangga)

Editor: Abadi