Kodim Banjarmasin Gelar Pawai dan Lomba Bagarakan Sahur

Kodim 1007/Banjarnasin menggelar Pawai dan Lomba Bagarakan Sahur yang diikuti 150 unit pemadam kebakaran. (foto : david/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Ratusan mobil pemadam kebakaran lengkap dengan personelnya mendatangi Koramil 1007-01/ Banjarmasin Timur, Minggu (19/5/2019) sekitar pukul 00.01 Wita.

Kedatangan mereka kali ini bukan dalam rangka memadamkan kebakaran atau mendemo Koramil, namun untuk mengikuti Pawai dan Lomba Bagarakan Sahur yang digelar Kodim 1007/Banjarmasin.

Komandan Kodim 1007/Banjarmasin, Letkol Inf Nopid Arif saat ditemui awak media mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengapresiasi para pemadam kebakaran yang telah banyak membantu warga Banjarmasin dalam penanganan musibah.

“Sekalian membuktikan kepada masyarakat bahwa pemadam itu tidak ugal-ugalan dan juga bisa tertib,” ujar Nopid.

Sementara itu Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina yang didapuk memukul beduk menandai dimulainya kegiatan mengatakan, kegiatan seperti ini sangat bagus dan ke depan akan diusakan dimasukan dalam agenda tahunan Kota Banjarmasin.

“Bagarakan sahur ini merupakan tradisi masyarakat Banjarmasin, nanti kita usahakan akan digelar tiap tahun,” ujar Ibnu.

Kurang lebih 150 unit mobil pemadam kebakaran yang telah dihias serta ribuan anggotanya yang berkonvoi mengelilingi Kota Banjarmasin menjadi tontonan warga yang dilintasi.

Bahkan tak sedikit dari mereka mengabadikan momen ini dengan polsel.

Kegiatan yang dilanjutkan dengan sahur bersama di Koramil 1007-03/ Banjarmasin Timur tersebut juga dihadiri Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor.

Dalam sambutannya gubernur yang akrab disapa Paman Birin tersebut mengatakan, para pemadam kebakaran ini adalah pahlawan Kota Banjarmasin.

Paman Birin juga berkesempatan menyerahkan hadiah kepada para pemenang Lomba Bagarakan Sahur tersebut. (david)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan