Ketua IPSI Banjarmasin Berikan Pesan ke Pesilat yang Berlaga di Porprov XI

Ketua Umum Ipsi Kota Banjarmasin H Mukhyar menyempatkan waktu memantau pesilat Banjarmasin yang bertanding di Porprov XI

KANDANGAN, klikkalsel.com – Ketua Umum Ikatan Pancak Silat Indonesia (IPSI) Kota Banjarmasin H Mukhyar memberikan memantau sekaligus memberikan memberikan semangat kepada Cabor Pencak Silat yang dipertandingkan di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI Kalimantan Selatan (Kalsel) di Hulu Sungai Selatan (HSS), Selasa (8/11/2022).

“Kita kesini mau melihat dan memantau kondisi atlet silat Kota Banjarmasin selama bertanding di Porprov XI Kalsel,” ujarnya.

Adapun jumlah atlet atau pesilat yang diturunkan pihaknya, kata mantan Sekda Banjarmasin itu sebanyak 28 atlet atau pesilat.

“Banjarmasin mengirim sebanyak 28 atlet yang akan turun di 11 kelas di Porprov ini,” ujarnya.

“Alhamdulilah sudah ada dua orang yang masuk semifinal dan 1 orang telah gugur di babak penyisihan,” sambungnya.

Lebih lanjut, dalam Porprov XI ini pesilat Banjarmasin memiliki beberapa target untuk menoreh medali berupa lima emas dan lima perak.

“Semoga target kita bisa tercapai dan mudah mudahan bisa lebih dari pada itu,” harapnya.

Tidak hanya itu, pada kesempatan tersebut Mukhyar juga memberikan pesan kepada kontingen Banjarmasin untuk tetap menjaga kondisi, kesehatan dan sportifitas selama bertanding.

“Meski target kita medali tapi sportifitas juga harus dijaga terlebih cabor pencak silat ini adalah cabor unggulan,” tuturnya.

Sementara itu, menurut Mukhyar pelaksanaan Cabor Pencak Silat pada Porprov XI ini terbilang sangat bagus dan kondusif.

“Walaupun masih ada yang harus ditingkatkan setiap pelaksanaanya,” tuturnya.

Sebelumnya, Cabor beladiri Pencak Silat pada Porprov XI Kalsel tahun 2022 di HSS resmi dimulai hari ini, Selasa (8/11/2022) hingga Sabtu (12/11/2022) mendatang di Gedung Olahraga dan Seni (GOS) Aluh Idut Kandangan.

Diungkapkan Technical Delegate, Agus Hidayatullah, cabor pencak silat Porprov XI Kalsel tahun 2022 di HSS, kali ini diikuti kurang lebih 246 atlet atau pesilat dari 13 kabupaten/kota se Kalsel.

“Mereka pada Porprov ini akan dipertandingkan di dua kategori, yaitu kelas tanding dan seni,” jelasnya.

Baca Juga : Perolehan Medali Hari Ke-8 Porprov XI Kalsel 2022, Tuan Rumah Tempati Urutan Pertama

Baca Juga : Wakil Bupati HSS Kunjungi Atlet Arung Jeram Porprov XI Kalsel HSS di Loksado

Tanding putra, kata Agus diikuti sebanyak 109 pesilat putra, 59 putri yang bermain di 18 kelas. Kemudian Seni diikuti 38 putra dan 40 pesilat putri di kategori seni.

“Kelas tanding itu ada A sampai I putra dan putri sedangkan seni itu dipertandingkan tunggal, ganda dan beregu untuk putra dan putri,” ujarnya.

Salah satu pesilat Banjarmasin sedang bertanding di Porprov XI Kalsel HSS

Lebih lanjut, hari pertama ini dimulai dengan pertandingan penyisihan untuk semua kelas tanding. Kemudian pada malam harinya dimulai dengan seni secara bergantian hingga 12 November 2022 nanti.

“Malam pertama Selasa (8/11/2022) seni tunggal, kemudian malam kedua Rabu (9/11/2022) ganda dan malam selanjutnya (10/11/2022) Beregu. Lalu finalnya di malam terakhir,” tuturnya.

“Prediksi kita akan selesai selama empat hati,” sambungnya.

Sementara ini, pelaksanaan cabor pencak silat kata Agus masih berjalan dengan lancar dan aman serta kondusif.

“Mudah-mudahan bisa berjalan lancar dan sesuai dengan yang sudah dijadwalkan,” imbuhnya.

Terlebih, diharapkan dari Porprov ini bisa melahirkan bibit atlet Pencak Silat yang unggul dan nantinya dapat memberikan hasil terbaik untuk Kalsel.

“Semoga bisa sesuai dengan harapan kita,” pungkasnya.(airlangga)

Editor : Amran