Hendropriyono Usulkan Kongres Bahasa Banjar ke Paman Birin

Gubernur Kalsel Sahbirin Noor menyimak usulan dari Hendropriyono terkait eksistensi Bubuhan Banjar.

JAKARTA, klikkalsel.com – Mantan Kepala Badan Intelejen Negara (BIN), Jendral TNI (Purn). H. AM. Hendropriyono menghadiri acara Halal Bihalal Kerukunan Bubuhan Banjar (KBB) Jabodetabek di Gedung Serbaguna Senayan, Jakarta, Sabtu (3/6/2023). Di momen itu, Hendropriyono mengusulkan kepada Gubernur Kalsel Sahbirin Noor yang juga sebagai Ketua Umum KBB agar mengadakan Kongres Bahasa Banjar.

Kedatangan Paman Birin, sapaan akrab gubernur, di Jakarta disambut Hendropriyono selaku Dewan Pembina KBB Jabodetabek. Mantan Ketua BIN itu mengapresiasi acara silaturahmi Bubuhan Banjar terlaksana. Dia berharap Halal Bihalal bisa diselenggarakan secara periodik.

“Kerjasama itu akan tercipta kalau komunikasi sering terjalin,” tuturnya.

Profesor intelijen pertama di Indonesia ini menyarankan, Bubuhan Banjar patut mengeluarkan gagasan-gagasan yang cerdas dalam mendukung pembangunan IKN.

Tak lupa, dia juga menyampaikan langsung ke Paman Birin agar diselenggarakan Kongres Bahasa Banjar, sehingga kelestarian bahasa Banjar tetap terjaga ke mana pun warganya merantau.

Sementara itu, Paman Birin menceritakan nilai luhur orang Banjar sejak dulu kala di hadapan tokoh-tokoh sukses banua di Jabodetabek.

Paman Birin mengungkapkan, KBB bagaikan sebuah kapal besar yang menyatukan warga Banjar, yang terpencar di berbagai daerah.

“Orang Banjar banyak yang merantau dan ada di mana-mana, bahkan di Mekkah pun bisa kita temukan. Seperti tokoh ulama terdahulu asal Banua Datu Kalampayan yang sumbangsih ilmunya sangat besar bagi umat,” ujarnya.

Baca Juga : Supian HK Harapkan Ikatan KBB dan Warga Sulawesi Terus Terjaga

Baca Juga : Menyongsong IKN, Pemkab Kotabaru Teken PKS dengan Universitas DR. Soetomo Surabaya

Kesetiaan orang Banjar pada NKRI, ujar Paman Birin, juga terlihat saat masa kemerdekaan. Paman mengungkapkan, teks proklamasi selain dibacakan oleh Presiden Soekarno Hatta, juga dibacakan oleh Divisi ALRI Kalimantan Selatan.

Menurut Ketua Umum KBB ini, jika sampai ada urang Banjar yang berkhianat pada NKRI, tentu akan sangat menyakiti para pejuang terdahulu. Selain soal loyalitas dan karakternya yang religius, Paman Birin juga menyebut kedermawanan orang Banjar.

“Bubuhan Banjar ini selain perantau juga baik hati. Urangnya pambarian. Di mana bumi dipijak, di situ langit dijunjung,” pungkasnya.

Gelaran Halal Bihalal Jabodetabek ini juga dirangkaikan dengan pengukuhan Pengurus Wilayah KBB Jabodetabek. Diketahui, Ketua KBB Jabodetabek terpilih adalah Dr. H. A.M. Fachir. Dia adalah tokoh asal Banua yang malang melintang di dunia diplomat. Terakhir ia menjabat sebagai Duta Besar Indonesia untuk Arab Saudi.

Turut hadir Ketua DPRD Kalsel Supian HK, Sekdaprov Kalsel Roy Rizali Anwar, jajaran Forkopimda serta Kepala SKPD di lingkup Pemprov Kalsel. (rizqon)

Editor: Abadi