Hasil Voting, HSS Tuan Rumah Porprov Kalsel

Pelaksaan voting dan HSS unggul suara untuk ditunjuk menjadi tuan rumah Porprov. (iyan/klikkalsel)
Pelaksaan voting dan HSS unggul suara untuk ditunjuk menjadi tuan rumah Porprov. (iyan/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Meraih 25 suara pada voting pada Rakonprov di Hotel Best Western Banjarmasin, Jumat (11/5/2018), akhirnya Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) keluar sebagai calon terkuat tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI Kalsel 2021.

Kabupaten itu unggul dari Banjarmasin dengan 24 suara dan Banjarbaru yang hanya 13 suara. Dari total 64 suara yang direbutkan.

Sebelum voting dimulai, tiga daerah memaparkan potensi untuk ditunjuk jadi tuan rumah ajang multi even empat tahunan itu.

Diawali dengan Banjarmasin, kota berjuluk seribu sungai ini menonjolkan segala fasilitas yang dimilikinya, baik venue, tranportasi maupun akomodasi, Banjarmasin sampai menawarkan diskon belanja kepada kontingen.

Tak mau kalah, Banjarbaru yang turun walikota, wakil walikota, ketua DPRD hingga pengusaha, juga menawarkan hal serupa. Bahkan siap mempertandingkan lebih dari 40 cabor nantinya dengan kelengkapan venue yang mendukung.

Namun, turun dengan kesederhanaan, rupanya HSS mendapat simpati cukup besar dari peserta Rakonprov, sehingga mampu memeroleh suara terbanyak.

Plt Bupati HSS Ardiansyah hanya menawarkan kearifan lokal serta oleh-oleh untuk kontingen ketika pulang dari HSS usai mengikuti Porprov.

Ia pun meyakinkan, ingin menjadi tuan rumah, demi pemerataan pembinaan olahraga. Sebab HSS belum pernah menjadi tuam rumah Porprov.

“Jika momen ini diberi kesempatan, maka ini yang pertama kalinya bagi HSS untuk memggelar Porprov Kalsel,” katanya.

Sementara Ketua KONI Kalsel Bambang Heri Purnama mengatakan, anggota Rakon mungkin banyak sependapat ingin pemerataan olahraga, sehingga HSS unggul suara di Rakonprov ini.

“Ini kesempatan kepada HSS untuk bisa mengembangkan olahraga di daerahnya,” timpalnya.

Ketua KONI HSS Zainal Abidin menjamin, menjunjung tinggi pada Porprov nanti.

“Kedepan Bupati serta jajaran akan coba bertemu dengan gubernur untuk menindak lanjuti hal ini,” katanya. (iyan)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan