Gudang Logistik Full Kapasitas, KPU Tabalong Sewa Gudang Tambahan

Susunan Kotak Suara di Gudang Logistik KPU Tabalong tampak hingga bagian pintu depan gudang. (Istimewa)

TABALONG, klikkalsel – Gudang logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tabalong yang berlokasi di Mabuun, Kecamatan Murung Pudak mengalami full kapasitas.

Kondisi susunan kotak suara yang sudah dirakit terlihat memenuhi bangunan rumah toko (ruko) empat pintu dua lantai yang selama ini digunakan KPU Tabalong untuk menyimpan logistik.

Saking penuhnya tampak susunan kotak suara tersebut disusun hingga hampir mencapai pintu depan ruko.

Saat dikonfirmasi, Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris KPU Tabalong Nanang Insnaini mengatakan, hal itu dikarenakan bekas logistik pemilu sebelumnya belum mereka lelang dan masih berada di dalam gudang sama.

“Didalam situ masih ada kotak suara alumunin yang belum kita lelang, itu yang membuat gudang kita full kapasitas,” ungkapnya.

Selanjutnya untuk mengatasi hal tersebut ia menjelaskan KPU Tabalong sudah menyewa sebuah ruko dua pintu dua lantai yang akan di fungsikan sebagai gudang tambahan.

“Dalam minggu ini tadi kita sudah menyewa ruko baru, dan itu sudah bisa di fungsikan,” jelasnya.(arif)

Editor : Alfarabi

Tinggalkan Balasan