BANJARBARU, klikkalsel.com – Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Banjar menggelar Forum Perangkat Daerah (FPD) untuk memverifikasi usulan pembangunan Base Transceiver Station (BTS) dari Musrenbang kecamatan. Rapat ini bertujuan meningkatkan kualitas sinyal di desa-desa.
Kepala DKISP Banjar, HM Aidil Basith, menjelaskan bahwa kegiatan FPD ini mengumpulkan usulan dari Musrenbang kecamatan dan mendalami lokasi pembangunan BTS. “Dengan dukungan Telkomsel dan Icon Plus, kami menargetkan ‘merdeka sinyal’ sesuai arahan Bupati,” ujarnya di Aula Barakat, Martapura, Rabu (26/2/2025).
Basith menambahkan, forum ini juga menjadi wadah sosialisasi pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang IT. “Masyarakat bisa mengajukan pelatihan konten kreator dan lainnya melalui DKISP, yang akan bekerja sama dengan SDM Kominfo Pusat,” jelasnya.
Baca Juga :Â Pemkab Banjar Transformasi Posyandu: Layanan Terpadu Sesuai Permendagri
Baca Juga :Â Pemkab Banjar Peringati Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW 1446 H
Erdi Karsa Notowibowo, Manajer Kantor Perwakilan Kalsel PLN Iconplus, menyatakan komitmennya mendukung peningkatan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Kabupaten Banjar. “Kami telah menyediakan layanan jaringan hingga kantor kecamatan sejak 2020,” katanya.
Anang Bagus, Partnership Engineer Telkomsel Area Banjarmasin dan Banjar, mengatakan pihaknya siap mendukung area yang sulit sinyal, seperti Aranio dan Paramasan. “Dari 15 desa yang diusulkan pada verifikasi pusat 2024, 10 desa lolos,” ungkapnya.
Forum ini diisi dengan pemaparan materi dari Kepala DKISP, perwakilan Bappedalitbang Banjar, PLN Icon Plus, dan Bidang E-Government DKISP. Kegiatan diakhiri dengan penandatanganan berita acara kesepakatan hasil FPD oleh para pihak terkait. (Mada)
Editor : Abadi