Dispora Gelar Kejuraan Street Ball dan Futsal Lansia

Tim Futsal PWI Kalsel (kostum kuning) berhadapan dengan Tim PDAM pada Turnamen Futsal Lansia yang digelar oleh Dispora Kalsel. (foto : david/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Dinas Pemuda dan Olahraga Kalimantan Selatan (Kalsel) gelar Festival Olahraga Futsal se-Kalsel dengan mempertandingkan futsal lansia dan streetball untuk pelajar.

Tim Futsal PWI Kalsel (kostum kuning) berhadapan dengan Tim PDAM pada Turnamen Futsal Lansia yang digelar oleh Dispora Kalsel. (foto : david/klikkalsel)

Sebanyak 48 tim Street Ball pelajar SD dan SMP se-Kalsel siap berlaga untuk menjadi yang terbaik dalam kejuaraan perdana yang dilaksanakan di Banjarmasin 15 Juli mendatang di Surya Arena.

Sementara untuk Futsal Lansia, sudah mulai dilaksanakan, sejak Rabu (11/7) di tempat yang sama dengan sistem pertandingan setengah kompetisi dan dibagi atas dua kategori yakni usia 40-43 tahun dan 44 tahun ke atas.

Untuk Futsal Lansia, total tim yang bakal berlaga mencapai 22 tim terbagi atas, 12 tim untuk usia 43 tahun keatas dan 10 tim untuk usia 40-43 tahun.

Kabid Pembudayaan Olahraga, Yuyu Rahmad pada TM, Selasa (10/7/2018) di Dispora Kalsel mengatakan, kegiatan ini tujuannya untuk membudayakan olahraga dimasyarakat, jadi bukan untuk prestasi.

“Jadi kejuaraan futsal ini rupanya mendapat sambutan cukup baik di masyarakat, karena peserta tak hanya dari Banjarmasin, kabupaten/kota lain pun turut mengirimkan timnya, ada dari Tapin, Tanah Laut, Banjarbaru dan beberapa daerah lain,” katanya.

Tim PWI Kalsel berjabat tangan tim PDAM, menandakan rivalitas hanya sebatas 90 menit masa pertandingan dan tetap junjung tinggi sportifitas. (foto : david/klikkalsel)

Sementara untuk Streetball, dilaksanakan sekaligus untuk memperkenalkan olahraga satu ini di kalangan pelajar, karena masih baru di Banjarmasin, makanya pesertanya dari anak-anak SD dan SMP disamping membudayakan olahraga sejak dini kepada masyarakat.

“Jadi sasarannya, tak hanya yang muda, yang tua pun kita berikan semangat untuk berolahraga, yakni melalui dua kejuaraan kita, dan ini pertama kalinya dilaksanakan, kalau anggaran tahun depan memungkinkan mungkin akan kita jadikan agenda tahunan,” paparnya.

Turut dalam kejuaraan ini, tim dari PWI Kalsel, Tapin, Banjarbaru dan tim lainnya akan meramaikan pertandingan ini, dengan semangat kebersamaan dan pemudayaan olahraga di masyarakat.

“Mudahan dengan adanya kegiatan ini, masyarakat lebih bersemangat untuk berolahraga, setidaknya ada sisi kesenangan dahulu untuk menjalankannya,” katanya. (iyan)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan