BANJARMASIN, klikkalsel.com – Calon Gubernur nomor urut 2 Denny Indrayana angkat bicara terkait insiden kekerasan antara seorang warga dan tim pemenangannya atas nama Jurkani di Masjid Nurul Iman.
Secara hukum, Denny menyerahkan dugaan tindak pidana tersebut ke pihak kepolisian. Namun, dia menyarankan perkara itu bisa diselesaikan secara kekeluargaan.
Peristiwa tersebut terjadi setelah salat subuh di halaman Masjid Nurul Iman, Jalan Prona 1 Kelurahan Pemurus Baru, Banjarmasin Selatan, Kota Banjarmasin, Rabu (31/3/2021) pagi.
Saat itu Denny Indrayana bersama rombongan melakukan silaturahmi subuh keliling.
Denny mengaku tak melihat langsung saat cekcok terjadi antara Jurkani dan Salmansyah yang merupakan tokoh warga setempat. Pasalnya ketika peristiwa itu terjadi, Denny berada dalam masjid saat majelis taklim masih berlangsung.
Baca juga : Pemurus Baru Geger Tim Denny Indrayana Diduga Melakukan Pemukulan kepada Warga
Baca juga : Agenda Denny Indrayana di Masjid Nurul Iman Dipertanyakan Warga, Ketua RT Setempat Mengaku Tidak Diberitahu
“Tentang faktanya bagaimana, kita serahkan pada proses hukum kepada kepolisian. Yang pasti mari kita sama-sama jaga kondisi agar tetap aman damai dan tidak memperuncing suasana yang merugikan kita semua,” ujarnya.