Cegah Penyebaran Covid 19, Balangan Dirikan Posko Screening di Tiga Titik Perbatasan

PARINGIN, klikkalsel.com– Pemerintah Kabupaten Balangan mendirikan Posko Screening Tim Gugus Tugas COVID-19 di 3 titik di sepanjang jalan lintas Perbatasan kabupaten yang menjadi areal masuk ke wilayah Balangan, Rabu (08/4/2020).
Posko tersebut masing-masing terdapat diperbatasan Tabalong dengan Balangan tepatnya di Desa Dahai, Kecamatan Patingin, Perbatasan Hulu Sungai Utara (HSU)-Balangan tepatnya di Desa Taluk Karya Kecamatan Lampihong dan di perbatasan Hulu Sungai Tengah (HST)-Balangan tepatnya di Desa Hamparaya Kecamatan Batumandi.
“Pendirian posko pemeriksaan ini dilakukan untuk mencegah serta memutus mata rantai penyebaran virus Corona di Kabupaten Balangan,” ungkap Bupati Balangan, H Ansharuddin saat ikut turun langsung ke posko pemeriksaan di Desa Hamparaya kecamatan Batumandi.
Nantinya, lanjut Ansharuddin Tim Gugus Covid-19 Kabupaten Balangan akan melakukan pemantauan bagi setiap kendaraan yang ke luar dan masuk antar kabupaten.
Pemeriksaan ini berlaku bagi siapa pun, tidak terkecuali dan akan berlangsung 14 hari ke depan. Selain itu kata Bupati, petugas akan melakukan pengecekan meliputi suhu badan dan pemeriksaan terhadap warga yang kembali dari wilayah yang terindikasi pandemi Covid-19.
“Bagi warga dengan suhu badan mencapai 38 derajat celcius, akan didata dan akan dilakukan pengecekan kesehatan di tempat terdekat yang sudah disediakan oleh petugas medis. Bila terindikasi Covid-19, akan dilakukan tindakan lebih lanjut,” jelas Bupati.
Namun demikian, Ansharuddin mengimbau kepada pengguna jalan agar berhati-hati dan juga memohon maaf atas terganggunya perjalanan.(fitri)
Editor : Amran

Tinggalkan Balasan