BSF 2020 Akan Digelar Lebih Meriah

Kain Sasirangan diharapkan mampu naik ke pentas dunia, dan masuk dalam kalender even nasional.(foto : fachrul/klikkalsel)
BANJARMASIN, klikkalsel.com – Event budaya tahunan yang ditunggu-tunggu masyarakat kota Banjarmasin, yakni Banjarmasin sasirangan Festival (BSF) akan segera digelar Pemko Banjarmasin.
Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina, mengatakan pelaksanaan kegiatan karnaval sasirangan yang merupakan salah satu rangkaian kegiatan BSF, lokasinya lebih berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.
Tahun ini, Pemko Banjarmasin bersepakat untuk melaksanakannya di kawasan jalan utama Kota Banjarmasin. “Sembilan hari lagi BSF akan kita dilaksanakan. Untuk karnavalnya dilaksanakan mulai dari depan UIN sampai depan TVRI Banjarmasin,” ucapnya.
Sementara Wakil Walikota Banjarmasin H Hermansyah berharap, kegiatan tersebut selain sukses juga dapat lebih mengangkat budaya serta kearifan lokal, tak hanya ditingkat nasional, tetapi hingga ke tingkat internasional. “Kita inginkan Sasirangan ini tidak hanya sampai di tingkat Nasional saja, tapi harus bisa ke level Internasional,” tutur Hermansyah.
Hal senada juga dikatakan Sekda Kota Banjarmasin H Hamli Kursani. Ia berharap, kegiatan yang sudah empat kali berturut-turut dilaksanakan itu lebih sukses dari tahun sebelumnya.
“Ini sudah kali ke empat diselenggarakan, jadi harus lebih meriah dan sasirangan harus lebih dikenal lagi di tingkat nasional bahkan di tingkat internasional,” ujarnya.
Gelaran BSF kali ini akan dilaksanakan dengan kegiatan Opening Ceremony BSF 2020 dan Fashion Show Eksekutif pada tanggal 4 Maret 2020. Kemudian tanggal 5 Maret akan digelar Fashion Show APPMI Kalsel dan Grand Final Puteri Muslimah 2020. Tanggal 6 Maret kembali akan dilaksanakan Fashion Show APPMI Kalsel.
Tanggal 7 Maret Talkshow bersama Kementerian Perindustrian RI, dilanjutkan dengan Fashion Show APPMI serta pengumuman pemenang lomba desain motif sasirangan.
Tanggal 8 Maret akan digelar Closing BSF, Fashion Show APPMI Kalsel dan pengumuman stand terbaik, serta penyerahan hadiah lomba-lomba. Untuk acara hiburan, rencananya Pemko Banjarmasin akan mendatangkan Band Kotak Guest star dalam penututpan acara nanti. (fachrul)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan