Bhabinkamtibmas dan Babinsa Sungai Andai Belikan Seragam Sekolah untuk Siswa Yatim Piatu

Bhabinkamtibmas Sungai Andai Aipdu Andri Suprianto saat membelikan seragam sekolah untuk Yogi anak yatim piatu yang tinggal bersama neneknya

BANJARMASIN, klikkalsel.com -Sebagai bentuk kepedulian terhadap pendidikan generasi muda, Bhabinkamtibmas bersama Babinsa Sungai Andai tergerak membantu warganya mengurus kelengkapan sekolah yang baru saja masuk Sekolah Menengah Atas (SMA).

Bantuan tersebut berupa seragam sekolah yang dibelikan langsung oleh Bhabinkamtibmas Sungai Andai Polsek Banjarmasin Utara, Aiptu Andri Suprianto untuk warganya bernama Yoga Rizky Pratama.

Bukan tanpa alasan, bantuan untuk siswa berusia 17 tahun yang baru saja masuk SMA itu diberikan lantaran dinilai tidak mampu.

Terlebih, ia merupakan anak yatim piatu yang tinggal bersama neneknya Misrihana, di kawasan Jalan Sungai Andai, RT 57 RW 02, Komplek Pesona Permai, Kelurahan Sungai Andai, Kecamatan Banjarmasin Utara.

Bhabinkamtibmas Sungai Andai, Polsek Banjarmasin Utara, Aiptu Andri Suprianto menceritakan, awalnya ia mendapatkan laporan bahwa ada warganya tidak mampu membeli seragam sekolah karena anak yatim piatu dan tinggal bersama neneknya.

“Dari laporan warga, kita langsung mendatangi rumahnya. Kita prihatin dengan kondisinya, berhubung si anak masih semangat sekolah jadi kita bantu,” kata Aiptu Andri, Senin (17/7/2023).

Bahkan, dari informasi yang dihimpun Aipda Andri, selama sekolah duduk di Sekolah Menengah Pertama (SMP). Yoga Rizky Pratama, tidak pernah membawa uang saku dan meminta uang jajan kepada neneknya tersebut lantaran paham dengan kondisi perekonomian sang nenek

Baca Juga Anggota Babin Bantu Warga Sumber Rezeki yang Terisolir Banjir

Baca Juga Kapolresta Banjarmasin Ajak Bhabinkamtibmas dan Babinsa Nonton Bioskop

“Katanya si anak juga pernah menjual sepeda yang dikasih orang untuk biaya kebutuhannya” imbuhnya.

Atas dasar itu dan tingginya semangat sekolah dari Yoga, polisi berpangkat satu balok bergelombang perak ini tergerak membulatkan tekad untuk turut membantunya mengurus kelengkapan sekolah.

Sementara, Aipda Andri juga berterima kasih kepada pihak sekolah yang sebelumnya sudah turut membantu si anak agar bisa tetap mendapatkan pendidikan yang layak pada umumnya.

“Kita berterima kasih kepada pihak sekolah, sebelumnya juga sudah ikut membantu si murid bersekolah dengan baik. Mudah-mudahan bantuan ini bisa bermanfaat,” harapnya.

Disamping itu, Yoga Rizky Pratama saat menerima bantuan mengucapkan terima kasih atas bantuan seragam dari Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Andai beserta Babinsa setempat yakni Serda Purwanto.

“Alhamdulilah, terimakasih saya bersyukur dapat bantuan ini. Saya harus semakin semangat lagi sekolahnya,” katanya.

Sebelumnya Misrihana, nenek Yoga menceritakan, dirinya sudah mengasuh Yoga sejak masih berusia dibawah tiga tahun.

“Kedua orangtuanya meninggal, pertama ibunya kemudian ayahnya,” ujarnya.

Saat mendaftar ke SMA, sang nenek juga sempat meminta keringanan kepada pihak sekolah hingga akhirnya mendapatkan keringanan.

Bahkan sempat menceritakan masalah tersebut kepada Muhtar Lutfi selaku Ketua RW 2 dari RT 21 Komplek Pesona Permai, Kelurahan Sungai Andai, Kecamatan Banjarmasin Utara.

Lebih lanjut, Misrihana juga menceritakan untuk sehari hari dirinya memang mengalami kesulitan ekonomi dan berharap dari tetangga sekitar.

“Cucu saya ini ingin kuliah seperti almarhum ibunya, tapi bagaimana kalau beras saja dapat bantuan,” pungkasnya. (airlangga)

Editor: Abadi