Bang Hasnur Apresiasi Rencana Haji Hadimi Kembangkan Venue Mini Soccer Selain Di Banjarmasin

BANJARMASIN, klikkkalsel.com – CEO Barito Putera Hasnuryadi Sulaiman menggelar laga persahabatan dengan awak media klikkkalsel.com serta beberapa perwakilan media lainnya di lapangan UPIK Mini Soccer, Jalan Pangeran Hidayatullah, Banjarmasin, Senin (24/5/2021) malam. Usai bermain, Hasnur dan H Anwari Hadimi berdiskusi soal perkembangan olahraga sepak bola di Kalimantan Selatan.

Saat bermain, Hasnur bersama timnya yang terdiri para pemain muda asli banua tampak menikmati lapangan UPIK Mini Soccer. Kualitas rumput sintetis lapangan ini bagi Hasnur tak kalah dengan lapangan di Jakarta dan daerah lainnya.

Hasnur mengapresiasi upaya owner UPIK Mini Soccer H Anwari Hadimi yang akrab disapa Haji Hadimi dalam mengembangkan olahraga sepak bola. Pasalnya, Haji Hadimi satu-satunya pengusaha yang mengembangkan bisnis di bidang olahraga sepak bola dan futsal. Hal ini tentu tidak terlepas untuk mencari dan mencetak atlet asli Banua.

“Tadi kita sudah berbicara banyak dengan beliau. Insya Allah akan dikembangkan di kabupaten/kota yang lain, bukan hanya di Banjarmasin. Ini suatu kemajuan untuk persepakbolaan futsal dan juga mini soccer di Kalimantan Selatan, karena selama ini kan kurangnya dan minimnya fasilitas terutama untuk kita berlatih,” ucapnya.

Haji Hadimi yang juga Ketua Asosiasi Futsal Kalsel mengatakan, niat awalnya membangun sarana olahraga untuk membangun minat dan bakat generasi muda Banua.

Saat ini, dia sudah membangun venue Mini Soccer di Banjarmasin dan Kabupaten Banjar.
Dalam waktu dekat, Haji Hadimi meresmikan lapangan mini soccer di Banjarbaru.

“Memang ada permintaan di kabupaten-kabupaten, kita siap berkerjasama membangun sarana olahraga. Kita sudah membangun di Banjarbaru, inya Allah satu bulan ke depan kita sudah beroperasi,” pungkasnya. (rizqon)

Tinggalkan Balasan