Asperindo dan Politeknik APP Dipercaya Bisa Cetak SDM Kompeten

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Asosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Ekspres, Pos, dan Logistik Indonesia (Asperindo) Kalimantan Selatan (Kalsel) dipercaya Kementerian Perindustrian untuk mencetak sumber daya manusia (SDM) yang kompeten melalui program pendidikan dan pelatihan vokasi industri.

Oleh karena itu, pihak Asperindo bekerjasama dengan Politeknik Akademi Pimpinan Perusahaan (APP), Perguruan Tinggi Kedinasan di bawah naungan Kementerian Perindustrian Republik Indonesia.

Wakil Ketu DPP Asperindo, Budi Paryanto mengatakan pendidikan yang akan diberikan pada puluhan peserta lulusan SMA atau SMK merupakan orientasi serapan industri.

“Dipastikan mereka diserap bahkan selama pendidikan banyak yang pesan untuk menerima,” kata Budi saat menggelar pertemuan kerja sama sekaligus buka puasa bersama di Hotel Rattan In Banjarmasin, Kamis (22/4/2021).

Ia menginginkan, Pemerintahan daerah bisa berkolaborasi untuk meningkatkan SDM yang dimiliki. Dengan SDM komputen pastinya akan ikut meningkatkan serapan tenaga kerja.

“Poin lainya, ketika serapan tenaga kerja meningkat maka industri akan maju dan UMKM terbantu,” ucapnya.

Dikatakanya pula, Asperindo dan Politeknik APP bekerjasama sudah berjalan 7 tahun, dan tahun ini program tersebut dibuka di Banjarmasin dan Sulawesi.

“Ada sebanyak 35 peserta yang ikut dalam program ini yang nantinnya diharapkan memberikan yang terbaik,” kata Budi.

Sementara Asisten Prekonomian dan Pembangunan Kota Banjarmasin Ir. Doyo Pudjadi mengatakan kerjasama yang dilakukan oleh kedua pihak merupakan kolabarasi. Dan tentunya serapan tenaga kerja di daerah sangat dibutuhkan.

“Mudah-mudahan kerjasama ini terus berkelanjutan di banjarmasin sehingga pekerja dapat diserap secara berkesinambungan,” katanya.

Wakil Direktur Bidang Akademik Poltek APP Jakarta, Ari Wicaksono mengungkapkan tujuan program ini ialah untuk meningkatkan kompetensi SDM industri dan penyerapan tenaga kerja.

“Apabila ini lancar akan dibuka jurusan lain dan di provinsi lain,” pungkasnya. (azka)

Editor : Akhmad

Tinggalkan Balasan