BANJARMASIN, klikkalsel.com – Ketua DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) H Supian HK mengharapkan masyarakat Kalsel memberikan hak pilihnya pada Pilkada 2024 yang sebentar lagi dilaksanakan.
“Jangan sampai hak dimiliki tidak digunakan atau golput. Gunakan hak suara sebaik baiknya dalam meriahkan pesta demokrasi pilkada yang berlangsung 27 November mendatang,” katanya, Kamis (24/10/2024).
Seperti yang diketahui pada 23 Oktober 2024 masyarakat telah menyaksikan debat Cagub Kalsel nomor satu (1) H Muhidin dan H Hasnuryadi Sulaiman dan dua (2) Hj Raudatul Jannah atau “Acil Odah” bersama H Ahmad Rozanie Himawan Nugraha.
Dimana para calon telah menyampaikan visi dan misi serta program yang siap dilaksanakan jika menjadi pemimpin kalsel.
“Saya berharap masyarakat dapat menggunakan haknya sebagai pemilih dengan baik dalam mendorong pembangunan bangsa ini terlebih banua tercinta,” ucapnya.
Baca Juga : Tanggapan Pengamat Politik Arif Rahman Hakim: Debat Calon Gubernur Kalsel Tak Sesuai Harapan
Baca Juga : Polda Kalsel Sita 70,7 Kilogram Sabu Jaringan Internasional Dengan Modus Memodifikasi Mobil Jadi Bunker
Senada itu, Anggota DPRD Kalsel H Suripno Sumas juga mengungkapkan, pasangan kedua Cagub jelas memiliki visi dan misi yang sama, yakni bertujuan untuk mensejahterakan masyarakatnya.
“Akan tetapi setia Cagub dalam mewujudkan hal tersebut memiliki pandangan sesuai cara masing masing. Dan kita sangat mengapresiasi itu,” ucapnya
Ia juga mengapresiasi, pada pelaksanaan debat cagub yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) berlangsung berjalan dengan kondusif.
“Mudah mudahan kegiatan berikutnya berjalan sesuai rencana tidak mengalami hambatan dan kendala,” pungkasnya. (azka)
Editor : Akhmad