Truk Nyemplung di Pelabuhan Trisakti Sudah Dievakuasi

Truk Nyemplung di Pelabuhan Trisakti Sudah Dievakuasi

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Truk fuso bermuatan besi rongsokan yang nyemplung di Pelabuhan Trisakti Banjarmasin sudah dievakuasi petugas gabungan dari Water Rescue, Polairud Polda Kalsel, dan Lanal Banjarmasin, Minggu (12/9/2021) sekitar pukul 18.00 Wita.

Sebelumnya, proses evakuasi berjalan cukup lama, karena petugas mengalami sejumlah kendala ketika akan mengangkat truk bermuatan besi rongsokan itu.

Hingga pukul 18.30 Wita, truk fuso yang tercebur di pelabuhan Trisakti Banjarmasin berhasil diangkat menggunakan 2 buah crane.

Suryani 01 Water Rescue mengatakan, kurang lebih memakan waktu 8 jam pihaknya untuk melakukan penyelaman agar bisa mengikatkan kabel sling pengait ke rangka truk tersebut sehingga bisa diangkat.

“Kurang lebih 8 jam tadi dari pukul 10.00 Wita Water Rescue melakukan penyelaman guna mengikatkan kabel sling kepada bagian rangka truck,” katanya kepada awak media ini.

Ia menambahkan, kendala dalam proses evakuasi tersebut lantaran badan truk yang terjungkal itu, sudah terkubur di bagian dasar sungai.

“Terkubur kurang lebih 1 meter jadi susah mengikat tali slingnya ditambah arus bawah sungai sangat deras,” jelasnya.

Adapun anggota Water Rescue yang diturunkan Suryani kurang lebih 15 orang dengan 10 orang bertugas untuk menyelam secara bergantian.

Baca Juga : Evakuasi Truk di Pelabuhan Trisakti, Petugas Hadapi Sejumlah Kendala

Baca Juga : Dua Orang Hilang Dalam Insiden Truk Tenggelam di Pelabuhan Trisakti Banjarmasin

Baca Juga : Polisi Simpulkan Kematian Satu Keluarga di Ratu Zaleha Karena Tertimbun Pakaian

Sementara 2 orang penumpang yang dikabarkan hilang saat truk tercebur, setelah pihaknya melakukan penyelaman dan evakuasi truk tersebut belum juga ditemukan.

“Dua orang yang hilang itu tidak ada ditemukan, tadi malam kita juga melakukan penyelaman dan masuk ke dalam truk. Namun orang yang dikatakan hilang itu juga tidak ditemukan,” ungkapnya.

“Bahkan saat truk sudah dievakuasi ke darat korban dimaksud juga tidak ditemukan di dalam truk,” sambungnya.

Adapun kronologis truk tercebur……

Baca Selengkapnya di Halaman Selanjutnya