Satpas SIM Polresta Banjarmasin Kedepankan Sikap Humanis Dalam Pelayanan

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Polresta Banjarmasin terus berkomitmen meningkatkan pelayanan publik, tak terkecuali Satpas SIM KM 21. Berbagai pelayanan terbaik terus diberikan kepada masyarakat yang ingin melakukan pembuatan dan perpanjangan SIM di tempat tersebut.

Seperti yang tertangkap kamera awak media, sejumlah petugas Satpas membantu seorang pria yang sakit saat melakukan perpanjangan SIM di tempat tersebut.

Mereka terlihat mendorong pria tersebut dengan menggunakan kursi roda menuju sejumlah loket pelayanan.

Kanit Regident Satlantas Polresta Banjarmasin, Ipda M Fathurrahman saat ditemui awak media mengatakan, apa yang dilakukan anggota dalam melayani masyarakat merupakan instruksi dan arahan dari Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Sabana A Martosumito, Kamis (15/9/2022).

“Kita diminta oleh Bapak Kapolresta untuk mengedepankan sikap humanis dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Jadi, jika ada masyarakat yang kesulitan kita harus tanggap untuk memberikan bantuan,” jelasnya.

Baca Juga : Sepatu Mahasiswa Tercecer Saat Aksi Saling Dorong di Depan Gedung Dewan, Kapolresta Banjarmasin Inisiatif Ganti yang Baru

Baca Juga : Sespimmen Polri Dikreg ke 62 Bagikan 100 Paket Bantuan untuk Warga dalam Kegiatan PKP

Selain itu ujarnya, Kapolresta pun mengingatkan kepada seluruh jajaran agar mendengarkan dan menyikapi setiap keluhan masyarakat atas pelayanan yang diberikan.

Sehingga saat masyarakat keluar dari Satpas, masyarakat merasa puas dan merasa dilayanani dengan baik.

Selain sikap humanis, Satpas Polresta Banjarmasin juga telah dilengkapi berbagai fasilitas, seperti ruang menyusui, ruang bermain anak bagi mereka yang membawa anak, jalur dan toilet bagi difabel dan mushala.

“Jadi istilahnya ruang Satpas ini bukan hanya ramah kepada masyarakat biasa, namun juga bagi mereka yang berkebutuhan khusus,” ungkapnya.

Ditambahkannya bahwa semua ruang pelayanan dilengkapi dengan pendingin udara yang selalu menyala di saat jam pelayanan.

“Jadi seandainya saat pelayanan menumpuk dan harus menunggu, mereka menunggu dengan nyaman. Kita jua sediakan air minum bagi mereka yang haus,” sambungnya.

Ia menegaskan bahwa pihaknya terus berinovasi guna terus melakukan perbaikan di setiap lini pelayanan, sehingga kualitas dan kuantitas pelayanan makin baik ke depannya. (David)

Editor: Abadi