Ribuan Jamaah Padati Haul Habib Salim Bin Hamid Bin Al Alwi Alkaff

Ribuan warga masyarakat mengikuti Haul Akbar Ke 82 tahun Al Maghfurlah Al Barokah Al Habib Salim Bin Hamid Bin Al Alwi Alkaff atau yang dikenal dengan Kubah Nagasari, Jumat malam (3/8/2018). (foto : azka/klikkalsel)

BANJARMASIN, klikkalsel – Ribuan jamaah bershalawat kepada Nabi Muhammad SWT saat menghadiri Haul Akbar Ke-82 Al Maghfurlah Al Barokah Al Habib Salim Bin Hamid Bin Al Alwi Alkaff atau yang dikenal dengan Kubah Nagasari, Jumat malam (3/8/2018).

Mereka pun terlihat begitu serius mengikuti haulan dengan mengundang Al Habib Bahar Bin Ali Bin Smith (Bogor) dan Al Habib Hasan Bin Faruk Alkaff (Cicit Sohibul Haul Surabaya) turun kelima Al Maghfurlah Al Barokah Al Habib Salim Bin Hamid Bin Al Alwi Alkaff.

Panitia pelaksana yakni Habib Masjid yang juga salah satu keturunan almarhum mengatakan,  haul tersebut memang rutin dilaksanakan tiap tahun, dengan tujuan  memperingati meninggalnya Al Maghfurlah Al Barokah Al Habib Salim Bin Hamid Bin Al Alwi Alkaff ulama asal Palembang yang hijrah ke Palangon dan meninggal di Banjarmasin 1936 silam.

“Ini kegiatan rutin setiap tahunnya, mudahan kita semua mendapat mengamalkan kebaikan-kebaikan melalui peringatan tersebut, sekaligus menambah kecintaan kepada Rasulullah,” katanya.

Salah seorang warga Khusaini warga Pekapuran Banjarmasin mengatakan, sudah beberapa kali mengikuti acara haul tersebut.

“Saya ingin mendengarkan tausiah dari para ulama sebagai pemimpin umat, mudahan saya mendapat kebaikan,” katanya.

Dalam tausiahnya Al Habib Bahar Bin Ali Bin Smith (Bogor) menyampaikan, untuk selalu bertaqwa kepada Allah SWT mencintai Nabi Muhammad SWT dan menjaga kesetian sahabat Rasulullah, serta jangan melupakan ulama.

“Jika selalu bertaqwa kepada Allah dan mencintai Nabi serta menghormati para ulama, niscaya kita akan mendapat kebaikan pula,” sebutnya.

Dalam acara yang bertempat di lapangan Parkir Jalan Pangeran Samudra Banjarmasin tersebut, tidak hanya diikuti jemaah asal Banjarmasin namun juga berasal dari Banjarbaru, Martapura, Banjar dan Marabahan, Barito Kuala.

Selesai pelaksanaan haulan, juga dilaksanakan ziarah ke Makam di kawasan Jalan Djok Mentaya Banjarmasin. (azka)

Editor : Farid

Tinggalkan Balasan