MERAUKE, klikkalsel.com – Kontingen Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Cabang olahraga (Cabor) gulat, mampu menambah koleksi medali di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.
Dari hasil tambahan medali, saat ini Provinsi Kalsel naik di peringkat 23 dari total 33 provinsi yang berlaga di PON XX Papua.
Raihan medali emas tersebut didapatkan atlet gulat di kelas 65 kilogram atas nama Arbain dan 86 kilogram atas nama Fahriansyah.

Baca Juga : Lagi, Cabor Gulat Kalsel Sumbang Medali Emas di PON XX Papua
Baca Juga : Ketua Dewan Kalsel Apresiasi Atlet Peraih Medali di PON Papua
Baca Juga : Medali Emas Pertama Kalsel di PON Papua, Kadispora: ‘Waja Sampai Kaputing’, Kado Haul Pangeran Antasari
Tak hanya itu saja, sampai saat berita ini diterbitkan Kalsel sudah berhasil peroleh 19 Medali, dengan rincian 2 medali emas, 7 perak dan 10 perunggu.
Meski tak cukup gemilang mengingat beratnya persaingan laga PON XX Papua, hasil ini cukup bisa membuat bangga masyarakat banua sekaligus menjadi kado peringatan wafatnya Pahlawan Nasional kebangaan masyarakat Kalsel, Pangeran Antasari ke 159 tahun yang jatuh pada tanggal 11 Oktober 2021 lalu.
Adapun peringkat perolehan medali PON XX Papua saat ini masih di pimpin Jawa Barat di posisi pertama, disusul Jawa Timur, DKI Jakarta dan tuan rumah Papua di posisi ke empat, dan Jawa Tengah di posisi ke lima.
Informasi update perolehan medali dan jalannya pertandingan PON XX Papua dapat diakses melalui situs resmi https://games.ponxx2021papua.com/.(ganang)
Editor : Amran