Lima Usulan Nama Dewan Kalsel untuk Jembatan ‘Basit’ tak Terpakai

BANJARMASIN, klikkalsel.com – DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) sempat mengusulkan lima nama untuk jembatan ‘basit’ penghubung Banjarmasin – Barito Kuala (Batola).

Namun dari lima nama yang diusulkan, yakni Abrani Sulaiman (mantan gubernur Kalsel), Zaini Azhar Maulani (tokoh pejuang) HA Sulaiman HB (tokoh Banua), Hasan Basri (pejuang Revolusi) dan M Said (mantan gubernur Kalsel), semuanya tak terpakai.

Sebab, jembatan tersebut sudah diberi nama Jembatan Sei Alalak dan sudah diresmikan Presiden RI Jokowi Dodo, Kamis (21/10/2021).

Ketua DPRD Kalsel Supian HK mengatakan, Sebelumnya sempat diusulkan dengan ke lima nama tersebut dengan kesepatatan sejumlah pihak.

“Sebenarnya banyak nama yang menjadi usulan, dan diplenokan menjadi 5 nama yang dimaksud kemudian diusulkan kepada gebenur dengan satu nama. Namun dengan berbagai pertimbangan lebih baik nama awal saja yang menjadi nama jembatan tersebut,” katanya Kamis (21/10/2021).

Dikatakannya pula, dengan diresmikannya jembatan tersebut membantu masyarakat dalam jalur perbungan , terutama ekonomi daerah, serta pula menambah PAD. Selain itu menghindari kemacetan dan menjadi kebanggan warga Banua.

“Mulai saat ini teruta usai diresmikan semua jenis kendaraan bisa melintas di atas jembatan tersebut,” pungkasnya. (azka)