Jika Solid, Partai Akan Besar

BANJARMASIN, Klikkalsel– Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kota Banjarmasin, Hj Ananda, menaruh harapan kepada kadernya agar aktif memberikan masukan hingga kritikan membangun pada dirinya.

Diberi amanah untuk menakhodai perharu Partai Golakr di Kota Banjarmasin, Ananda menilai kritikan membangun tersebut merupakan langkah dan motivasi untuk membesarkan Partai Golkar.

HUT Partai Golkar yang serentak dilaksanakan diseluruh Indonesia diharapkan mampu menyolidkan semua kader. (foto : Arif Rahman)

“Saya terbuka sekali jika ada masukan bahkan kritik yang membangun dari rekan pengurus sekalian. Ini tak lain agar kita bisa membuat Partai Golkar makin solid dan dicintai masyarakat, ,” ucapnya disela HUT Partai Golkar ke 53 Sabtu (21/10/2017).

Karena itulah mantan puteri Indonesia ini berharap, ada peran aktif dari pengurus untuk menyampaikan masukan dan kritikan, agar selama kepemimpinannya bisa membenahi Partai Golkar untuk dapat mengulang kembali kemenangan pada pemilu legislatif dan pemilihan presiden di Tahun 2019 mendatang.

“Tahun 2019 mendatang, kita akan mendapatkan tantangan yang berat. Karena pada momentum ini saya juga tak lupa mengingatkan agar para kader terus melakukan konsolidasi sampai ke akar rumput dan membuat berbagai program karya nyata bagi masyarakat,” tuturnya.

HUT Partai Golkar ke 53 kali ini, juga bertepatan dengan 1 Tahun 2 Hari kepemimpinannya di DPD Golkar Kota Banjarmasin. Dirinya pun mengapresiasi solidnya para pengurus untuk selalu hadir dan membantunya dalam menyelesaikan berbagai masalah organisasi.

“Setahun ini dinamika organisasi di Golkar Kota Banjarmasin cukup kuat, mulai dari masalah internal hingga eksternal. Walau begitu kita tetap bisa melaluinya sampai sekarang, hal tersebut tentunya berkat kesolidan kita semua,” jelasnya.

Pada momentum ini, Partai Golkar diadakan beberapa kegiatan sosial hingga keagamaan. Pertama adalah pengobatan gratis di wilayah simpang Belitung Banjarmasin, lalu kedua syukuran bersama pengurus di Sekretariat Golkar Banjarmasin di Jl Dahlia dan ketiga adalah ziarah ke makan alim ulama dan sepuh Golkar di daerah Teluk Dalam dan Banjarbaru.

Dalam kegiatan ziarah ke makam alim Ulama, yakni KH Abdul Mu’in Hidayatullah di Pesantren Al Mukarramah, turut pula diberikan bantuan tali asih kepada perwakilan keluarga yang diserahkan langsung oleh Sekretaris DPD Golkar Kota Banjarmasin Matnor Ali.

“Dengan beberapa kegiatan semacam ini, kami ingin Partai Golkar bisa dikenal sebagai sahabat rakyat. Sesuai dengan tagline Milad ke 53 Partai Golkar,” tandasnya.(Arif  Rahman)

 

Editor : Amran

 

 

Tinggalkan Balasan