EPA Liga 1 Terus Bergulir, Barito Putera Harapkan Prestasi Terbaik

Manager EPA PS Barito Putera, Muhammad Firman Dida Hasnuryadi

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 2023-2024 terus bergulir. Berdasarkan data pertandingan, PS Barito Putera sudah menghabiskan laga kandangnya untuk EPA U-16 dan U-18.

Di fase grup sendiri tim muda Barito Putera ini sudah memainkan masing-masing 16 pertandingan, baik U-16, U-18 dan U-20.

Untuk Barito Putera U-20 sendiri hingga sampai saat ini masih kokoh di puncak klasemen Grup A dengan total 29 Poin.

Kemudian untuk Barito Putera U-18 masih harus berada di peringkat 5 klasemen Grup A dengan 17 poin. Sedang kan untuk Barito Putera U-16 berada di peringkat 3 klasemen sementara grup A.

Baca Juga Barito Putera U-18 Berbagi Poin dengan Persikabo 1973 U-18

Baca Juga Barito Putera U-16 Ditahan Imbang Persikabo 1973 U-16

Di kompetisi kelompok umur ini, Barito Putera U-20 memiliki kans besar untuk lolos ke fase selanjutnya. Begitu pula dengan kelompok U-16 yang juga masih memiliki harapan untuk lolos ke babak selanjutnya.

Sedangkan untuk Barito Putera U-18, kesempatan untuk lolos ke babak selanjutnya terbilang cukup sulit, lantara perbedaan poin yang sangat jauh dengan pesaingnya.

Manager EPA Barito Putera, Muhammad Firman Dida Hasnuryadi, mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan proses sejak tahun 2020 banyak perkembangan yang ditunjukan oleh para pemain-pemain muda Barito Putera ini.

“Apalagi sekarang kan sudah EPA kita sudah didominasi oleh para pemain-pemain asli banua, dan juga saat ini dipimpin oleh Coach Yunan Helmi yang memiliki pengalaman yang sangat luar biasa,” ujarnya.

“Kita juga berharap ditangan beliau bisa mengasah kemampuan anak-anak, harapan kami juga sangat besar untuk mereka. Semoga mereka bisa meraih hasil yang terbaik,” sambungnya.

Selain itu, putra dari CEO PS Barito Putera ini juga mengungkapkan bahwa untuk U-16 dan U-18 pihaknya selalu mengatakan bahwa pihaknya tidak pernah menargetkan untuk selalu menang atau juara.

“Karena kan di usia mereka saat ini harusnya bermain dengan enjoy, karena kebahagiaan mereka. Kalau juara itu menjadi kebahagiaan mereka, maka kita jadikan itu proses untuk meraih kebahagiaan mereka,” bebernya.

“Kami tidak menuntut, tapi kita berjuang bersama-sama,” tambahnya.

“Kalau U-20 karena memang sudah usianya, dan kita juga sudah 3 tahun berproses, maka kita tergetkan prestasi terbaik, semoga Insha Allah kita bisa capai itu,” pungkasnya.(fachrul)

Editor : Amran