PARINGIN, klikkalsel.com – Dua pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Balangan yakni H Abdul Hadi – H Supiani dan H Ansharuddin – M Nor Iswan beradu program pada debat publik pertama yang diselenggarakan oleh KPU Balangan, Sabtu (14/11/2020), di Aula Kantor Inspekturat Kabupaten Balangan.
Debat bertema “Memajukan daerah, meningkatkan kesejahteraan masyarakat” itu dipandu moderator Pathurrahman Kurnain S.Sos, MA, Dosen Fisip Universitas Lambung Mangkurat (ULM).
Debat berlangsung empat segmen, yakni pertama penyampaian visi dan misi, kedua penajaman visi dan misi dan pendalaman materi debat paslon.
Kemudian segmen ketiga menjadi segmen yang paling menarik dari pelaksanaan debat tersebut, karena pada segmen ini perdebatan sesungguhnya berlangsung, setiap pasangan calon memberikan pertanyaan yang di jawab paslon lainnya, kemudian paslon yang memberi pertanyaan kembali memberi tanggapan atas jawaban itu.
Segmen keempat debat terbuka berkaitan dengan visi misi yang disampaikan masing masing Paslon.
Dalam debat ini paslon nomor urut 2 (H Ansharuddin-M Noor Iswan) menanyakan kepada paslon nomor urut 1 (H Abdul Hadi-H Supiani) berkaitan dengan pelayanan gratis cukup dengan KTP.
“Kabupaten Lahat Sumsel sudah memberlakukan program kesehatan gratis dengan KTP sehingga dana yang seharusnya bayar prime BPJS bisa digunakan untuk pembangunan lainnya,” ujar paslon nomor urut 1 H Abdul Hadi saat menanggapi pertanyaan paslon nomor urut 2.
Sementara, paslon nomor urut 1 pertanyakan janji paslon nomor urut 2 khususnya kepada calon petahana bupati Balangan H Ansharuddin pada saat Pilkada 2015 terkait menaikan harga karet.
“Kami sudah melakukan upaya untuk menaikan harga karet dengan berupaya mendatangkan investor dan juga sudah melakukan studi banding ke Kalbar guna bisa mengangkat/mendungrak harga karet di Balangan,” ujar Ansharuddin.
Pantauan dilapangan, dalam debat terbuka ini sedikit seru dengan saling mempertahankan pendapat. Kemudian di segmen kelima menjadi segmen penutup dimana setiap paslon menyampaikan closing statement atau pernyataan penutup dari ke empat paslon.
Debat publik berlangsung lancar sampai akhir , nantinya pelaksanaan debat putaran kedua akan kembali di lakukan pada tanggal 28 November mendatang.
Ketua KPU Balangan Saripani dalam sambutannya, menyampaikan, kegiatan ini merupakan kampanye visi dan misi kepada masyarakat oleh Paslon yang difasilitasi pihaknya.
“Ini merupakan kampanye untuk menyampaikan program kerja pasangan calon, untuk masyarakat Balangan,” ucapnya.
Sehingga, kata dia, dua peserta Pilkada Balangan 2020 ini, bisa memberikan informasi secara mendetail, dan menyeluruh kepada masyarakat, yang nantinya akan dipergunakan sebagai bahan pertimbangan untuk menentukan pilihan. (fitri)
Editor : Akhmad