Biaya Pengawalan Atlet Kalsel ke PON XX Papua Dianggarkan Rp 600 Juta

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Tim Atlet asal Kalimantan Selatan (Kalsel) yang bakal mengikuti even Pekan Olah Raga Nasional (PON) XX ke Papua bakal mendapat pengawalan dari Polda Kalsel.

Hal tersebut dikatakan Ketua DPRD Kalsel H Supian HK usai melakukan rapat Badan Anggaran (Banggar) bersama Pemprov Kalsel.

“Kepada atlet PON kalsel diberikan pengamanan dan pendamping, sebab Papua sedikit bedada dengan provinsi lain terutama di daerah kabupaten-kabupaten perlu adanya pendamping,” katanya Senin (13/10/2021) sore.

Dikatakannya pula, sebelumnya dana untuk pengamanan dan pengawalan 50 cabang olahraga (Cabor) senilai Rp 2 miliar, namun hanya prioritas cabor andalan saja yang diberangkatkan sesuai dengan usulan KONI.

“Akhirnya dari 50 cabor menjadi 20 cabor dan dana yang disetujui menjadi Rp600 juta,” ucapnya.

Saat ditanya apakah dari Polda Papua memberikan pengamanan juga? Supian mengatakan, sudah tentu pada pelaksanaan PON XX 2021 di Papua mendapat pengamanan dan pengawalan dari Polda setempat.

Namun setiap provinsi diminta untuk mengirimkan pengamanan dan pengawalan atlet dalam rangka mensukseskan PON XX 2021 Papua.

“Setiap kontingen dari Provinsi mengirimkan juga pengamanan dan pengawalannya untuk mengamankan lokasi para atlet. Sebab Papua ada daerah yang berkonflik,” jelasnya.

Sementara Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel Roy Rizali, mengatakan pengamanan ini salah satu untuk mensukseskan PON XX 2021 Papua. Pengamanan tersebut baik dari segi prokes dan pengawalan menyusul Provinsi Papua termasuk daerah konflik.

“Semoga PON berjalan sukses dan atlet Kalsel memberikan yang terbaik,” pungkasnya. (azka)

Editor : Akhmad