Bawaslu Banjarmasin Catat 30 Nama Calon Panwaslu Kecamatan

Komisioner Bawaslu Kota Banjarmasin, Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia, Organisasi (SDMO) dan Diklat, Munawar Khalil

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Seleksi administrasi calon panitia Pengawas pemilu (Panwaslu) Kecamatan di Banjarmasin telah mendapatkan sebanyak 181 nama yang kemudian dilanjutkan dengan seleksi tertulis dan wawancara.

Dari hasil seleksi tertulis pada tanggal 15 Oktober 2022 lalu secara online didapatkan sebanyak 30 orang calon Panwaslu kecamatan yang kemudian mengikuti tes wawancara di Kantor Bawaslu Banjarmasin, Jalan Dharma Praja, Banjarmasin Timur.

Dari total 30 orang yang mengikuti tes wawancara Calon Panwaslu Kecamatan, nantinya akan di saring lagi melalui hasil rapat pleno penetapan terpilih.

Disampaikan Komisioner Bawaslu Banjarmasin, Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia, Organisasi (SDMO) dan Diklat, Munawar Khalil, bahwa pelaksanaan tes wawancara yang sebelumnya dijadwalkan hingga tanggal 22 Oktober, bisa diselesaikan kemarin, Kamis (20/10/2022) hingga pukul 22.00 Wita.

“Nanti akan di pleno akan kita tetapkan sebanyak 15 orang,” ucapnya, Jumat (21/10/2022) saat di hubungi klikkalsel.com

Baca Juga : KPU dan Bawaslu Periksa Kantor Serta Berkas Kepengurusan 9 Parpol Non-parlemen di Kalsel

Baca Juga : Bawaslu Temukan Data Oknum RT Rangkap Jabatan Pengurus Parpol

Munawar Khalil juga mengungkapkan bahwa pihaknya akan sesegerannya melakukan pleno sebelum nanti dilakukan pelantikan.

“Kita merencanakan nanti tanggal 27 Oktober 2022 pelantikan. Jadi sebelum pelantikan kita sudah mendapatkan 15 orang Panwaslu Kecamatan,” bebernya.

15 orang itu nanti akan dibagi di lima Kecamatan di Banjarmasin, dimana masing-masing Kecamatan terdapat tiga orang anggota Panwaslu ke camatan.

Lantas dari hasil seleksi ini apakah masih akan di huni wajah-wajah lama?

Berkaitan hal tersebut Khalil menerangkan bahwa sebagian dari peserta yang mengikuti seleksi masih ada beberapa wajah lama.

“Ya ada beberapa wajah lama, tapi kita lihat lagi penilaiannya setelah hasil tes tertulis dan tes wawancara,” ungkapnya.

“Apabila wajah lama masih kompeten ada kemungkinan wajah lama kembali terpilih, tetapi tidak menutup kemungkinan juga wajah-wajah baru yang akan terpilih,” lanjutnya.

Meski demikian penentu siapa yang akan terpilih nanti dari hasil rapat pleno penetapan yang akan dilaksanakan sebelum tanggal 27 Oktober.(fachrul)

Editor : Amran