Anniversary Ke-22 Tahun, HBI Hadirkan Lyodra Dan Mario G Clau

BANJARMASIN, Klikkalsel.com – Setelah 3 tahun vacum menghadirkan penyanyi papan atas akibat pandemi Covid-19, akhirnya Hotel Banjarmasin International (HBI) kembali mendatangkan penyanyi ibukota.

Kalo ini HBI mendatangkan dua penyanyi yang sedang nge-hits dikalangan muda, yakni Lyodra dan Mario G Clau. Mereka siap membawakan lagu-lagu andalan masing-masing seperti Sang Dewi dan Semata Karenamu.

Ernawati Radiah, Executive Sekretaris GM HBI menyebutkan, pihaknya mengundang artis ternama ini tak hanya sekedar memberikan sebuah hiburan.

“Jadi acara kali ini juga untuk merayakan ulang tahun HBI yang ke-22 tahun”ucap Erna, Senin (10/7/2023).

Pihaknya berencana untuk memberikan sesuatu yang spektakuler dalam HUT ke-22 ini. Pasalnya pihaknya sudah lama vacum dalam event-event sejenis.

“Di tahun tahun sebelumya kan Covid jadi kita tidak bisa menggelar acara seperti ini, sehingga tahun ini kita akan memberikan hal yang spektakuler pada acara nanti,”ujarnya.

“Dan untuk diketahui nantinya konser yang kita gelar ini kita mulai dari sore hari, sehingga tidak akan sampai malam acaranya,”tambahnya.

Baca Juga : 12 Pasang Nanang Galuh Banjarmasin Melaju ke Tahap Final

Baca Juga : Keluhkan Biaya Sewa, Pedagang Kuliner Baiman Mengadu ke Dewan Banjarmasin

Lyodra dan Mario G Clau akan tampil pada 22 Juli 2023 mendatang, mulai pukul 15.00 WITA hingga 18.00 WITA.

Erna pun mengatakan, bagi penikmat musik yang tak ingin ketinggalan pertujukan ini dapat melakukan reservasi sejak sekarang, mengingat waktu pelaksanaan sebentar lagi.

“Reservasi bisa hubungi nomor WhatsApp 0821-5554-3244, atau bisa langsung datang ke hotel kita melalui resepsionis,” terang Erna.

Tiket konser HUT Hotel Banjarmasin International (HBI) dibandrol dengan harga yang sangat bersahabat. Dimana pihak manajemen juga melakukan Presale. Harga tiket VIP Exclusive dari harga Rp 450 ribu dijual hanya Rp 400 ribu, VIP Class dari harga Rp 350 ribu menjadi Rp 300 ribu, dan untuk Reguler dari harga Rp 250 ribu menjadi Rp 200 ribu. (Restu)

Editor: Abadi