Debat Publik Pertama Pilbup Banjar, Ketua KPU Harapkan Masyarakat Dapat Memahami Visi Misi Paslon

Suasana Debat Publik perdana pemilihan bupati (Pilbup) Banjar yang berlangsung di Ballroom Hote Novotel Banjarbaru. (Mada)

BANJARBARU, klikkalsel.com – Dalam proses debat publik perdana, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banjar mengharapkan masyarakat bisa memahami visi dan misi pasangan calon (Paslon) pemilihan bupati (Pilbup), Selasa (12/11/2024) malam.

Debat Publik perdana yang digelar pada Ballroom Hotel Novotel Banjarbaru ini, Ketua KPU Banjar, Abdul Muthalib mengatakan, tema yang diusung dalam debat tersebut adalah “Menyetarakan Kabupaten Banjar Menuju Harmonisasi Pembangunan Nasional untuk Kesejahteraan Masyarakat dalam Semangat NKRI”.

Lebih lanjut, Aziez [sapaan akrab] mengatakan, debat ini merupakan sarana penting bagi Paslon untuk menyampaikan pandangan dan rencana mereka dalam membangun Kabupaten Banjar.

“Debat ini juga menjadi sarana media informasi yang sangat penting bagi masyarakat terkait dengan visi dan misi serta program para Paslon, sesuai dengan PKPU Nomor 13 Tahun 2024,” ucapnya.

Baca Juga : Debat Perdana Pilbup Banjar Digelar Terbatas, 250 Personil Lakukan Pengamanan Sejak Pagi

Baca Juga : Menang Praperadilan, Hakim Nyatakan Status Tersangka Paman Birin Gugur

Lebih lanjut ia mengharapkan, masyarakat agar masyarakat bisa lebih cerdas dan kritis dalam menila kapasitas serta kapabilitas calon pemimpin daerah.

“Dengan demikian, masyarakat dapat menentukan pilihan terbaik demi kemajuan Kabupaten Banjar,” harapnya.

Aziez juga meminta, agar semua pihak bisa menjaga suasana yang kondusif dan santun selama berlangsungnya debat. Selain itu, dari moderator, Paslon, hingga pendukung dapat menjunjung prinsip-prinsip demokrasi yang jujur, adil, dan berkeadilan.

“Partisipasi seluruh pihak sangat penting untuk menjaga kelancaran debat ini. Mari kita semua menjaga suasana yang kondusif dan santun demi terlaksananya debat yang berkualitas,” ujarnya.

Dalam kesempatan ini, ia juga mengajak masyarakat untuk menentukan pilihannya pada 27 November nanti.

“Saya mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dengan penuh tanggung jawab demi kemajuan Kabupaten Banjar. Kami berharap partisipasi pemilih akan meningkat dibandingkan sebelumnya,” tandasnya. (Mada)

Editor: Abadi