BANJARMASIN, klikkalsel – Minimnya penerangan di jalur putar balik atau U Turn di depan RS Bedah Siaga Jalan A Yani KM 4,5 Banjarmasin membuat rambu tidak terlihat.
Selain itu kondisi tersebut membuat jalur putar balik dua arah tersebut menjadi gelap pada malam hari. Sehingga pengendara yang ingin putar balik rawan diserempet pengendara yang melintas.
Bahkan saat kebetulan beberapa awak media sedang mengambil gambar di lokasi, sempat ditemui dua orang pengendara motor bersenggolan karena tidak melihat ada pengendara yang juga akan putar balik.
Kapolsek Banjarmasin Timur Kompol HM Uskiansyah yang ditemui saat giat pencegahan balapan liar di lokasi mengatakan, pihaknya bahkan harus menutup putar balik tersebut tiap malam Minggu karena menjadi tempat pelaku Bali putar balik.
“Siapa tahu mereka lagi melaju kencang dan ingin putar balik, karena gelap bisa saja menabrak pengendara lain yang ingin putar balik, atau sebaliknya,” ujar Uskian Minggu (4/8/2019) sekitar pukul 02.00 Wita.
Apalagi, ujarnya, putaran di depan rumah sakit yang biasa digunakan untuk kondisi darurat.
Selain itu jalur tersebut adalah jalur protokol yang biasa dilalui orang dari luar kota yang dalam berkendara sangat bergantung dengan rambu-rambu.
Ditambahkan Uskian di kawasan tersebut sebenarnya ada dua penerangan jalan. Tapi letaknya tidak tepat di atas jalur putar balik dan terlindung oleh rimbun pepohonan yang ada di median jalan.
“Jika dipindah tiangnya satu saja ke atas jalur putar balik kemungkinan akan terang atau pohon itu pangkas saja, minimal lumayan terang lah,” jelasnya.
Ia pun meminta dinas terkait turun untuk mengecek kondisi di lapangan dan mencarikan solusi terbaik demi keamanan dan keselamatan pengguna jalan. (david)
Editor : Farid