TANJUNG, klikkalsel.com – Tiga pilar Kecamatan Tanjung melakukan monitoring dan verifikasi terhadap sekolah yang mulai melaksanakan hari pertama belajar tatap muka, Senin (4/1/2021).
Giat dipimpin oleh Camat Tanjung Arianto didampingi Danramil 03/Tanjung Kapten Inf Fendry, Kapolsek Tanjung Iptu Dedy Indarto, perwakilan Dinas Pendidikan Tabalong serta petugas Puskesmas Tanjung.
Camat Tanjung, Arianto mengatakan, monitoring dan verifikasi ini guna memastikan pihak sekolah sudah benar menerapkan protokol kesehatan.
“Pantauan kami protokol kesehatan yang ada di SMPN 1 ini Alhamdulillah memenuhi syarat sesuai dengan persyaratan yang diajukan melalui Dinas Pendidikan,” ungkapnya saat memantau langsung aktifitas belajar di SMPN 1 Tanjung, Senin (4/1/2021)
Arianto menjelaskan, sesuai dengan aturan yang berlaku, selama pandemi Covid-19 jumlah siswa yang adi setiap kelas kapasitasnya dikurangi 50 persen.
“Sesuai dengan persyaratan yang ada kita
membatasi ruangan belajar itu 50 persen dari kapasitas. Kita cek semua tadi sesuai dengan protokol dan Alhamdulillah pembelajaran sampai saat ini berjalan dengan lancar,” terangnya.
Arianto menambahkan, monitoring akan dilakukan secara berkala dan sesekali ada inspeksi mendadak.
“Kita akan coba cek mendadak apakah komitmen dari pihak sekolah sesuai dengan diawal atau tidak. Kita akan evaluasi ulang kalau misalnya ada pelanggaran protokol kesehatan,” imbuhnya.
Sementara, Dandim 1008/Tanjung Letkol Inf Ras Lambang Yudha melalui Danramil 03/Tanjung Kapten Inf Fendry mengatakan kegiatan ini guna memastikan sekolah telah mempersiapkan segala persyaratan serta ketentuan yang wajib mematuhi protokol kesehatan sepeti yang telah tertuang dalam Peraturan Bupati Nomor 26 Tahun 2020.
“Kami melakukan pengecekan mengenai kelengkapan protokol kesehatan, misal imbauan wajib penggunaan masker, wadah mencuci tangan dan pengaturan jarak di dalam ruang kelas,” ungkapnya.
Dari hasil diskusi bersama pihak sekolah, rencananya siswa-siswi dapat bersekolah sesuai dengan jadwal yang ditentukan.
Pembelajaran tatap muka secara resmi menunggu Surat Keputusan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Tabalong Berdasarkan hasil Verifiikasi yang oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Tabalong yang dilaksanakan oleh Petugas Puskesmas di masing–masing Kecamatan.
Terpisah, Kapolres Tabalong AKBP M Muchdori melalui Kabag Humas Polres Tabalong AKP Ibnu Subroto berharap dengan telah dilaksanakannya kegiatan Verifikasi, kegiatan belajar secara tatap muka dapat berjalan aman serta lancar dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. (arif)
Editor : Akhmad