Terima Hewan Kurban, Guru Fahmi: Semoga Keluarga Besar H Sulaiman HB dan HJ Nurhayati Mendapatkan Limpahan Rahmat

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, keluarga besar almarhum H Abdussamad Sulaiman HB (H Leman) dan istrinya almarhumah Hj Nurhayati kembali membagikan ratusan ekor sapi untuk dikurbankan dan dibagikan ke masyarakat.

Ratusan hewan kurban sapi itu dibagikan secara simbolis melalui perpanjangan tangan anak-anak almarhum H Abdussamad Sulaiman dan almarhumah Hj Nurhayati ke sejumlah tempat ibadah, pesantren, guru agama atau alim ulama dan warga sekitar tempat tinggalnya.

Satu diantaranya diserahkan di kawasan Sungai Bilu, Kecamatan Banjarmasin Timur. Lebih tepatnya ke kediaman H Gusti Fahmi Noor atau Guru Fahmi, Minggu (16/6/2024).

Mewakili warga Sungai Bilu, Guru Fahmi mengucapkan terimakasih kepada keluarga besar mendiang H Abdussamad Sulaiman dan almarhumah Hj Nurhayati atas bantuan seekor sapi untuk dikurbankan setelah shalat Idul Adha.

“Alhamdulillah terima kasih banyak, tahun ini kembali diberikan hewan kurban untuk dibagikan kepada warga,” ucapnya.

Hewan kurban ini, kata Guru Fahmi, pihaknya terima setiap tahun sejak mendiang H Abdussamad Sulaiman dan almarhumah Hj Nurhayati masih hidup, kini terus dilanjutkan oleh anak-anak dan cucu-cucunya saat menjelang Idul Adha.

Baca Juga Hasnur Group Bagikan 278 Ekor Lebih Hewan Kurban Idul Adha 1445 Hijriah

Baca Juga Idul Adha 1445 H, Hasnur Group kembali Serahkan Sapi Kurban ke DPD Golkar Kalsel

“Mudah-mudahan beliau, keluarga mendiang H Abdussamad Sulaiman dan almarhumah Hj Nurhayati yang berkurban mendapatkan barokah, limpahan rahmat,” tuturnya.

Bahkan, Guru Fahmi juga berharap dengan adanya hewan kurban yang setiap tahun diberikan tersebut, juga bisa mendatangkan kebaikan untuk orang banyak.

“Saya tahu, hewan kurban yang diberikan ini tidak ada memiliki maksud dan tujuan selain semata mata bentuk kepedulian dari keluarga almarhum haji istrinya yang kini dilanjutkan anak-anaknya,” imbuhnya.

Sementara itu di tempat terpisah, mewakili keluarga besar almarhum H Leman dan almarhumah Hj Nurhayati, Hasnuryadi Sulaiman menyampaikan rasa syukurnya karena pada Idul Adha tahun ini kembali bisa melaksanakan ibadah kurban.

“Alhamdulillah, sesuai amanah dari founder kita, almarhum abah dan almarhumah mama, untuk setiap kegiatan keagamaan kami selalu berusaha untuk berpartisipasi,” ujar Bang Hasnur sapaannya.

Semua ini, menurut putra ke 4 almarhum H Leman dan almarhumah Hj Nurhayati itu, utamanya bertujuan untuk kemaslahatan bersama dan manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat Banua tercinta.

“Mudah-mudahan bisa bermanfaat bagi masyarakat dan berkah untuk kita semua,” pungkasnya.

Diketahui, almarhum H Abdussamad Sulaiman dan almarhumah Hj Nurhayati merupakan pasangan tokoh Banua dan juga founder dari perusahaan Hasnur Group.

Setiap tahunya, menjelang Idul Adha perusahaan yang didirikan untuk mengabdi kepada Benua tersebut selalu berpartisipasi dan membagikan hewan kurban ke sejumlah lokasi.

Menjelang Idul Adha 1445 Hijriah kali ini, ada sekitar 278 ekor sapi yang dibagikan oleh Hasnur Group dan 3 diantaranya sapi jenis Limosin yang diserahkan ke Masjid Jami Banjarmasin dan Masjid Raya Sabilal Muhtadin.(restu)

Editor : Amran