Tak Dikasih Uang Untuk Beli Miras, Amat Kacong Tega Tusuk Buruh Angkut Bawang

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Seorang buruh angkut bawang, Andi Permana (30) warga Jalan Beruntung Jaya Komplek Hidayatullah Kelurahan Pemurus Kecamatan Banjarmasin Selatan mengalami sejumlah luka ditubuhnya akibat dianiaya seterunya di kawasan Jalan Pasar Baru Kelurahan Kertak Baru Ilir Kecamatan Banjarmasin Tengah, Jumat (9/7/2021) sekitar pukul 20.50 Wita.

Kapolsek Banjarmasin Tengah, Kompol Susilo melalui Kanit Reskrim, Iptu I Gusti Ngurah Utama menuturkan kejadian bermula saat korban yang sedang bekerja mengangkut bawang didatangi oleh korban yang diketahui bernama Muhammad Alias Amat Kacong (21).

Setelah mendekati korban, pelaku yang dalam kondisi mabuk langsung menarik pelaku dan menyerangnya dengan sebilah keris. Akibatnya korban mengalami luka tusuk pada bagian paha dan beberapa luka gores pada lengah serta sikunya.

Baca Juga :Diduga Mengidap Epilepsi, Seorang Wanita Ditemukan Tewas di Sungai Dekat Dermaga Yavahut 

Setelah menganiaya korban, pelaku langsung melarikan diri. Sementara korban dievakuasi ke IGD RSUD Ulin Banjarmasin untuk mendapatkan perawatan medis.

“Diduga motifnya karena korban tidak mau saat dimintai uang untuk membeli minuman keras oleh pelaku,” ujar Kanit.

Sementara itu, ujar Kanit, pelaku yang sempat melarikan diri berhasil diamankan jajarannya tak lama setelah kejadian.

Bersama pelaku, petugas turut mengamankan sebilah keris beserta sarungnya yang diduga menjadi senjata untuk menganiaya korban.

“Pelaku sudah kita amankan. Atas perbuatannya pelaku kita jerat dengan pasal 351 KUHP tentang penganiayaan,” pungkasnya. (David)