Tabalong Gencar Lakukan Vaksinasi Covid-19

TANJUNG, klikkalsel.com – Kabupaten Tabalong gencar melakukan pencanangan pelaksanaan vaksinasi Covid-19. Kali ini dilakukan serentak di Puskesmas Mabuun, Jalan Jendral Achmad Yani, Kelurahan Mabuun, Kecamatan Murung Pudak, Senin (1/2/2021) Pukul 09.00 WITA.

Pencanangan vaksinasi ini diikuti Forkopimda Kabupaten Tabalong, SKPD Tabalong, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Tabalong.

Kepala Dinas Kesehatan dr. H. Taufiqurrahman Hamdie, M.Kes memaparkan dalam sambutannya, ada beberapa keadaan yang tidak boleh mendapatkan vaksinasi Covid-19.

“Yaitu, pernah terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil SWAB PCR, ibu hamil, ibu menyusui, umur dibawah 18 tahun atau di atas 59 tahun, dan juga memiliki penyakit tertentu yang sudah di screening pihak vaksinator,” paparnya.

anjutnya, setelah vaksinasi tersebut diresmikan oleh bupati maka seluruh puskesmas akan secara serentak akan melakukan vaksinasi di tempat masing-masing.

“Termasuk, RSUD H Badaruddin Kasim, RS Pertamina Tanjung, serta Klinik yang akan menyusul kemudian,” tandasnya.(doni/adv)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan