BARABAI, klikkalsel.com – Serah terima Jabatan Kepala Desa Periode 2014 – 2020 Kecamatan Batang Alai Selatan (BAS), Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) bertempat di lapangan Futsal Surapati Desa Birayang, Selasa 20/10/2020
Acara tersebut dihadiri langsung oleh Bupati HST HA Chairansyah, Asisten Pemerintahan dan Kesra H Ainur Rafiq, Camat BAS, Kapolsek BAS, Danramil BAS, selain itu, juga hadir dalam acara itu, Pembakal dan Ketua TP PKK desa se-Kecamatan BAS, Pejabat Pambakal yang baru, Aparat desa dan undangan lainnya.
Dalam laporannya, Camat BAS menyampaikan bahwa dari 18 Kepala Desa di Kecamatan tersebut, ada 16 Kepala Desa yang mengakhiri masa tugasnya pada hari ini yang akan dilaksanakan serah terima jabatan kepada Kepala Desa yang baru.
Kemudian dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan Desa, ada beberapa kegiatan sudah selesai dan hampir semua kewajiban pelaporan sudah selesai meliputi, laporan akhir masa jabatan Pembakal, Laporan Penyelenggara Pemerintahan Desa (LPPDES), Perencanaan Anggaran 2021 dan lainnya .
Baca Juga : Terduga Pelaku Korupsi Tanah Jembatan Timbang Resmi Ditahan, Kejari Tabalong : Masih Ada Tersangka Lain
Chairansyah dalam kesempatannya mengucapkan terima kasih kepada Kepala Desa lama atas pengabdiannya selama menjabat dan mengucapkan selamat kepada untuk Kepala Desa yang baru.
Tentunya mereka telah memahami dan mengerti apa yang akan dilaksanakan dalam memimpin desanya masing-masing.
“Mulailah lihat apa yang menjadi potensi desa, sehingga apabila dikerjakan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa,” ujarnya.
Kemudian ia juga menyinggung perihal tentang pelaksanaan Pilkada yang sebentar lagi akan digelar, tentunya salah satu tanggung jawab mereka dalam membantu tugas KPU dari tingkat Desa hingga Kecamatan.
Belum lagi kondisi saat ini, Kabupaten Hulu Sungai Tengah sendiri sekarang masih dilanda pandemi covid-19 dan masih dalam zona merah dimana tingkat masyarakat yang terpapar cukup tinggi belum lagi tingkat kematian akibat wabah tersebut.
“Untuk itu kepada seluruh aparat desa agar dapat tetap mensosialisasikan protokol kesehatan dalam kegiatan apapun di masyarakat agar kita cepat terbebas dari covid-19,” pungkasnya.
Selanjutnya serah terima jabatan pun digelar dan langsung dipimpin oleh orang nomor satu di Kabupaten Hulu Sungai Tengah tersebut, terhadap 16 orang Pembakal baru di Kecamatan Batang Alai Selatan.(wawan)
Editor : Amran