BANJARMASIN, klikkalsel.com – Badan Nasional Narkotika Provinsi (BNNP) Kalsel melakukan pemusnahan berbagai jenis narkoba. Sebanyak 7,9 kilogram ganja kering dimusnahkan dengan cara dilarutkan dalam cairan pembersih lantai.
Kepala BNNP Kalsel, Brigjen Pol Wisnu Andayana secara langsung memimpin pemusnahan barang haram tersebut di Kantor BNNP Kalsel, Jalan D.I Panjaitan, Banjarmasin, Selasa (23/4/2024). Selain ganja, 428 gram sabu dan 18 butir pil ekstasi juga dimusnahkan dilakukan dengan cara diblender.
“Barang bukti yang dimusnahkan ini hasil pengungkapan kami dari Januari hingga April 2024,” ujar Brigjen Pol Wisnu Andayana.
Baca Juga : FN Oknum Bhayangkari Bos Investasi Solar Bodong Akhirnya Mendekam di Tahanan
Baca Juga : Dikira Gantung Diri, Ternyata Tewas Terlilit Ayunan atau Hammock
Brigjen Wisnu menambahkan pihaknya pun berhasil mengamankan sebanyak 7 orang tersangka. Para tersangka ini, sebutnya, ada yang berperan sebagai kurir, dan penerima.
Disinggung mengenai lokasi penangkapan, Brigjen Wisnu membeberkan dari berbagai wilayah di Kalsel bahkan Kalteng.
Dia menambahkan bahwa pihaknya pun masih terus berupaya mengungkap jaringan dari para tersangka yang diamankan ini.
”Masih akan dikembangkan. Kemungkinan ini jaringan dari Kalteng, Kaltim dan Kalbar. Kemudian untuk ganja itu berasal dari Sumatera,” pungkasnya. (rizqon)
Editor: Abadi