‘SAMIGADE’ Jadi Andalan Akhmad Zaky Hafizie Maju Sebagai Sebagai Wakil Bupati Banjar

Akhmad Zaky Hafizie saat menyerahkan berkas pendaftaran ke DPD Golkar Banjar. (Mada Al Madani)

MARTAPURA, klikkalsel.com – Maju sebagai bakal calon (Balon) Wakil Bupati Banjar, Akhmad Zaky Hafizie bawa konsep pembangunan dari bawah dengan memberdayakan masyarakat desa, Minggu (19/05/2024).

Zaky Hafizie mengaku serius untuk maju dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Banjar 2024, terlihat dengan melamarnya dalam penjaringan di berbagai partai politik, seperti Gerindra, NasDem, Golkar hingga PKB.

“Kalo tidak serius saya tidak mungkin mendaftar, jadi harus serius. Motifasinya dalam rangka meningkatkan pembangunan di Kabupaten Banjar dan kesejahtraan masyarakatnya,” ucap Zaky.

Untuk mensejahterakan pembangunan dan masyarakatnya, dia mengaku memiliki sebuah gagasan yang berbeda. Jika orang memulai pembangunan dari atas, namun ia akan melakukan dari bawah, dengan memberdayakan masyarakat desa.

Baca Juga Dengan Gagasan MABAR, H Pribadi Heru Jaya Maju Pilkada Kabupaten Banjar

Baca Juga Mantapkan Diri Maju Sebagai Calon Bupati Tabalong, H Sani : Nasdem Terbuka Untuk Partai Lain

“Kenapa saya mengonsep seperti ini, coba kita lihat. Kabupaten Banjar memiliki 277 desa dan hanya 13 kelurahan. Dan desa itu harus ditumbuhkan, bukan dilupakan,” ujarnya.

Konsep pembangunan di desa tersebut, dirancang oleh Abah Zaky (sapaan akrab) dengan nama ‘SAMIGADE’ atau kepanjangan dari satu miliar sagan desa. Dengan menggunakan APBD, tidak memakai anggaran desa selama 5 tahun.

Selain itu, ditanya tentang partainya sendiri (PPP) yang tidak membuka pendaftaran, namun dirinya sendiri telah melamar di beberapa parpol lain untuk dicalonkan sebagai Wakil Bupati Banjar.

“Ya tidak ada larangan untuk setiap kader mendaftar. Artinya kalo kita diterima sebagai balon, ya tetap sebagai kader PPP. Jadi kalo pak Syaifullah maju sebagai Bupati tetap sebagai kader PPP,” ucapnya.

Abah Zaky juga mengaku. Dirinya akan mendaftar lagi ke DPC PKS. (Mada Al Madani)

Editor: Abadi