Ruang Rawat RSUD Sultan Suriansyah Penuh, Pasien Covid-19 Baru Masuk Terpaksa Dirawat di IGD

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Kasus terkonfirmasi Positif Covid-19 di Kota Banjarmasin kembali meningkat pesat dalam kurun waktu satu minggu.

Dari peningkatan kasus Banjarmasin saat ini sudah terdapat sebanyak 113 kasus aktif Covid-19. Penambahan kasus terakhir terjadi kemarin, Selasa (6/7/2021) sebanyak 19 kasus.

Meski peningkatan kasus ini berbanding dengan pasien yang sembuh, namun tingginya angka kasus aktif ini mengakibatkan penuhnya ruang isolasi di RSUD Sultan Suriansyah Banjarmasin.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, Machli Riyadi, menyampaikan bahwa ruang isolasi di RSUD Sultan Suriansyah yang menampung sebanyak 17 bed, saat ini sudah penuh.

“17 Bed kita di RSUD Sultan Suriansyah sudah terisi semua. Padahal satu minggu yang lalu pasiennya hanya sekitar sebelas orang,” ucapnya, Rabu (7/7/2021).

Penuhnya ruang perawatan pasien Covid-19 di RSUD Sultan Suriansyah ini, membuat pihaknya terpaksa menampung di ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) saja.

“Karena ruangan kita penuh, terpaksa kita menerimanya di IGD saja. Ada empat pasien yang masuk tadi malam,” terangnya.

“Jadi terpaksa dirawat di IGD saja. Seharusnyakan di ruang perawatan, tapi karena ini RSUD Sultan Suriansyah penuh terpaksa di IGD saja,” tandasnya.(fachrul)

Editor : Amran