Rapor LHE LAKIP Wilayah II Tahun 2019, Balangan Raih Predikat B

Bupati Balangan H Ansharuddn dan Gubernur kalsel Sabirin Noor usai menerima nilai LAKIP yang penyerahan dilakukan oleh Muhammad Yusuf Ateh, Ak., MBA. Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur,dan Pengawasan mewakili MENPAN & RB.(foto : istimewa)

PARINGIN, klikkalsel.com – Bupati Balangan H Ansharuddin menghadiri acara Penyerahan hasil evaluasi akuntabilitas kinerja instansi pemerintah provinsi/kabupaten/kota Wilayah II Tahun 2019 yang di Denpasar, Bali, Senin (27/01/2010).

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Kementerian PAN & RB serta dihadiri oleh instansi pemerintah provinsi/kabupaten ]/kota wilayah II ( Bali, DKI Jakarta, Jawa Timur, Nusa Tenggara , Kalimantan, dan Lampung ).

Pemkab Balangan di bawah kepemimpinan Bupati H Ansharuddin terus menunjukan peningkatan kinerja. Sebelumnya pemkab Balangan meraih nilai 62.64 di 2018 dan 65.45 di 2019 dengan predikat B (Baik).

Dalam hal ini penyerahan dilakukan oleh Muhammad Yusuf Ateh, Ak., MBA.
Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan
mewakili MENPAN & RB.

Bupati Balalangan, H Ansharuddin mengaku bangga dan mengapresiasi capaian kinerja segenap jajaran organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Balangan atas capaian tersebut.

Bupati H Ansharuddin berharap jajarannya tidak cepat berpuas diri, namun semakin terpicu meningkatkan kinerja agar lebih efektif dan efisien untuk kemajuan Balangan.
“Capaian ini merupakan hasil kinerja kita bersama, target kita tahun depan bisa capai predikat BB bahkan predikat A,” ungkapnya Optimis.

Selain itu Ansharuddin juga berkeinginan dengan produktifitas dan efektifitas kinerja yang lebih baik dari OPD, Balangan bisa meraih predikat BB. “Mudah-mudahan prestasi ini menjadi pijakan untuk meningkatkan prestasi di tahun berikutnya,” tandasnya.

Bupati meyakini predikat BB di tahun 2020 bisa tercapai asal sama-sama berkomitmen dan bekerja keras mewujudkan cita-cita itu.(fitri/adv)

Editor : Amran

Tinggalkan Balasan