Polisi Selidiki Video Viral Remaja Konvoi Bersenjata Tajam di Jalan Tol Lingkar Dalam Selatan

Tangkap layar video kelompok remaja menggunakan senjata tajam mengganggu pengguna jalan di depan SPBU Ukhuwah lingkar dalam selatan

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Sebuah video berdurasi 20 detik yang memperlihatkan aksi sekelompok remaja mengendarai sepeda motor sambil membawa senjata tajam (sajam) viral di media sosial.

Video tersebut diunggah pada story oleh akun Instagram @team_g078n yang menunjukkan mereka mengayunkan senjata tajam serta mengganggu pengguna jalan.

Berdasarkan pengamatan dari klikkalsel.com, peristiwa itu terjadi di Jalan Tol Lingkar Dalam Selatan, Kecamatan Banjarmasin Selatan, tepatnya di depan SPBU Ukhuwah, pada Minggu (8/12/2024).

Dalam video, terlihat seorang pengendara terjatuh, diduga akibat serangan dari kelompok remaja tersebut.

Baca Juga Viral! Perkelahian di Pasar Martapura, Hampir Bacokkan Parang

Baca Juga Martapura Kembali Viral! Video Tiktok Pemuda Mampir Diminta Duit Parkir, Dishub Angkat Bicara

Kapolsek Banjarmasin Selatan, AKP Christugus Lirens, saat dikonfirmasi awak media mengaku telah mengetahui insiden tersebut. Namun hingga kini pihaknya belum menerima laporan resmi dari masyarakat terkait kejadian itu.

“Sampai saat ini kami belum menerima laporan terkait insiden tersebut,” ujar AKP Christugus, Senin (9/12/2024).

Meskipun belum ada laporan, pihaknya telah mengambil langkah cepat dengan menginstruksikan anggotanya untuk melakukan penyelidikan.

Hal ini dilakukan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, khususnya pengguna jalan di wilayah hukum Polsek Banjarmasin Selatan.

“Kita akan melakukan penyelidikan terkait video tersebut,” pungkasnya. (airlangga)

Editor: Abadi