BANJARMASIN, klikkalsel – Setelah sebelumnya dikabarkan melakukan perbaikan terhadap pipa distribusi air bersih PVC diameter 400 milimeter didepan SD Sabilal Muhtadin, sehingga berdampak pada distribusi air ke sebagian wilayah Banjarmasin Utara.
Hari ini, Kamis (5/12/2019), PDAM Bandarmasih kembali akan melakukan perbaikan pipa diameter 630 milimeter yang terletak di simpang tiga Jalan Kuripan – Ahmad Yani Banjarmasin yang mengalami kebocoran.
Rencana perbaikan tersebut disampaikan Manager Transmisi dan Distribusi (TRD), Walino didampingi Humas PDAM Bandarmasih, Nur Wahid, Kamis (5/12/2019).
“Perbaikan tersebut akan berdampak terhentinya sementara pelayanan air bersih ke wilayah Banjarmasin Barat dan sebagian Banjarmasin Tengah,” ujar Walino.
Ia pun meminta maaf kepada para pelanggan jika sebelumnya tidak melakukan pengumuman atau pemberitahuan. Karena menurut Walino kondisinya darurat guna menghindari terjadinya kebocoran yang lebih besar.
Namun menurut Walino pihaknya tidak akan langsung mematikan pompa saat pengerjaan seperti biasanya. Namun menunggu hingga pihaknya benar-benar siap untuk proses perbaikan.
“Inikan posisinya di trotoar jalan raya. Jadi selama proses penggalian kita tidak akan mematikan pompa hingga kita benar-benar siap melakukan untuk perbaikan pipa, kecuali bocornya semakin besar” ujarnya.
Ia pun memperkirakan perbaikan hanya akan memakan waktu hanya beberapa jam saja. Dan setelah selesai, pihaknya akan mulai menyalurkan kembali distribusi air bersih secara perlahan.
“Kita perkirakan distribusi sudah mulai akan normal hingga ke pelanggan terjauh dalam 24 jam,” ujarnya.
Sementara itu Humas PDAM Bandarmasih, Nur Wahid meminta maaf kepada seluruh pelanggan PDAM Bandarmasih atas perbaikan tersebut.
“Saya mewakili seluruh manajemen meminta maaf kepada masyarakat dan pelanggan PDAM Bandarmasih atas ketidaknyamanan ini. Kami harap dapat dimaklumi,” tandasnya. (david)
Editor : Akhmad





