TANJUNG, Klikkalsel.com – Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor akrab disapa Paman Birin hadiahkan umrah kepada 4 orang pada puncak peringatan Hari Jadi Kabupaten Tabalong ke-58, Jumat (8/12/2023).
Hadiah tersebut diberikan kepada hadirin yang bersedia menaiki panggung dan menjawab sejumlah pertanyaan yang ia lontarkan.
Awalnya Paman Birin memanggil empat orang yang terdiri dari dua pria dan dua perempuan untuk menaiki panggung.
“Ada empat saya panggil, ini ada hadiahnya apabila bisa menjawab,” katanya.
Pada penerima pertama yang bernama Dedi Suryadi diberikan pertanyaan menyebutkan 9 nama ikan di Tabalong. Ketika selesai menjawab Gubernur Kalsel langsung menyebutkan hadiah umrah.
Baca Juga Puncak Hari Jadi Kabupaten Tabalong Ke-58 Menampilkan Tari Manjulang Harakat
Baca Juga Melalui Smart Birokrasi, Pemerintah Kabupaten Tabalong Berikan Kemudahan Layanan Kepegawaian
“Umrah, hadiahnya umrahnya buat sampean,” ujar Sahbirin.
Penerima umrah kedua diberikan kepada H Jurni selaku Wakil Ketua DPRD Tabalong. Ia diberikan pertanyaan 2 tambah 2 yang kemudian dijawab 4.
Sedangkan penerima selanjutnya yakni perempuan yang bernama Subardini hanya menjawab pertanyaan arti dari kepanjangan namanya.
“Baik, bagus, indah. Bahasa Jawa pak,” tutur Subardini kepada Gubernur Kalsel.
Adapun penerima hadiah umrah keempat dipilih ulang ketika satu orang tidak dapat menjawab pertanyaan dari Paman Birin.(dilah)
Editor : Amran