Mess Atlet Bergerak Diperkirakan Tiga Bulan Lagi Rampung

Pemasangan paving bata di halaman Mes Atlet Bergerak.(foto: nuha/klikkalsel)
BANJARMASIN, klikkalsel.com – Setelah diresmikan langsung Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) H Sahbirin Noor bersama Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel Hermansyah pada Februari 2020, kini Mes Atlet Bergerak mulai disempurnakan.
Koordinator GOR Hasanuddin dari Dispora Kalsel, Zulhaidir menjelaskan, pengerjaan pemasangan paving disekitar halaman Mes Atlet Bergerak sudah selama sepekan ini terus berjalan.
“Kurang lebih seminggu yang lalu, jadi diuruk tanah merah dulu. Kemudian baru dipasang paving bata,” ujar Zulhaidir, Jumat (1/5/2020) kepada klikkalsel.com.
Baca Juga :Ā Ichwan Buka Suara Terkait Penarikan Pasukannya di Posko PSBB
Pemasangan paving ini ditujukan kepada seluruh atlet yang ingin berlatih di halaman Mes Atlet Bergerak, agar mereka nyaman dan tidak becek saat musim penghujan.
“Gunanya agar atlet nyaman, kalau ingin latihan nanti juga bisa dilakukan di halaman. Yang jelas diutamakan untuk atlet,” terangnya.
Zulhaidir menuturkan, pemasangan paving bata tersebut sempat terkendala karena hujan mengguyur Kota Banjarmasin beberapa hari belakangan. Namun, saat ini progresnya dapat berjalan dengan lancar.
“Karena hujan jadi agak lama dipasang batako, beberapa kali menambah urukan tanahnya, sekarang Alhamdulillah sudah lancar,” katanya.
Selain pemasangan paving, Ia mengatakan hari ini juga dilakukan pengerjaan perabotan di dalam Mes Atlet Bergerak.
“Hari ini kelengkapan kitchen set sedang dikerjakan, selanjutnya lemari, ranjang masih proses. Pengadaan AC/penyejuk ruangan dalam tahap pengerjaan,” ucap Zulhaidir.
Walaupun kelengkapan Mes Atlet Bergerak belum maksimal, ternyata didalamnya sudah ditempati atlet difabel atau National Paralympic Committee (NPC).
“Awalnya Mes Atlet Bergerak ini dibangun karena Pak Gubernur melihat lokasi tinggal atlet NPC kurang layak, maka dibangun mes atlet tersebut,” ungkapnya.
Zulhaidir mengatakan, untuk sumber dana pengerjaan fasilitas Mes Atlet Bergerak sepenuhnya dari Pemerintah Provinsi melalui Dispora Kalsel. Ia yakin sebelum tahun 2021 Mes Atlet Bergerak dapat digunakan secara maksimal.
“Mudah-mudahan dalam 3 bulan ini sudah beres, yang pasti support Paman Birin terhadap olahraga luar biasa, semoga dengan melengkapi ini olahraga di Kalsel menjadi lebih baik,” imbuhnya. (nuha)
Editor : Akhmad