FKIP ULM Siap Laksanakan PTM

Ketua Jurusan Ilmu Pendidikan FKIP ULM Dr. Ali Rachman, M.Pd

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) ULM siap melaksanakan Surat Edaran Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi serta Surat Edaran Rektor Universitas Lambung Mangkurat (ULM) terkait pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Ketua Jurusan Ilmu Pendidikan FKIP ULM Dr. Ali Rachman mengatakan, FKIP akan menindak lanjuti surat edaran Rektor serta mendukung program pemerintah dalam pembelajaran tatap muka tersebut.

“Surat edaran yang diterima Fakultas dari Rektor PTM akan digelar pada 21 Oktober 2021, dimana dikhususkan untuk angkatan 2020 dan pada 1 November untuk angkatan 2021,” katanya Kamis (21/10/2021).

Untuk itu, pihaknnya melakukan persiapan PTM tersebut, salah satunya dengan mewajibkan mahasiswa angkatan 2020 dan 2021 ULM bervaksin dan berhadir di Banjarmasin.

“Mereka yang belum bervaksin bisa mengikutinya pada 21 Oktober 2021,” ucapnya.

Dalam pelaksanaan PTM, setiap mata kuliah yang dilaksanakan akan dikurangi waktunya, pada pembelajaran normal.

“Mata kuliah akan disingkat waktunya 50 menit dari waktu normal,” bebernya.

Ditambahkan Ali, dalam pelaksanaan perkuliahan secara hybrid, Dosen dan Mahasiswa yang mengikuti kuliah baik secara luring maupun daring, wajib mengisi presensi di Sistem Informasi Universitas Lambung Mangkurat Terintegrasi SIMARI. SIMARI adalah aplikasi saling terhubung dan tidak tumpang tindih.

“Bila semua mahasiswa dan dosen bervaksin dan kota Banjarmasin jug amengalami penurunan Leve secara terus menerus maka perkuliahan tatap muka akan dilakukan secara penuh artinya mudah-mudah bisa normal seperti semula,” pungkasnya. (azka)

Editor : Akhmad