BANJARMASIN, klikkalsel.com – Fakuktas Hukum Universitas Islam Kalimantan (FH UNISKA) Muhammad Arsyad Al Banjari menggelar Stadium General tingkat nasional untuk mahasiswa hukum dengan mengangkat tema Menjaga Martabat Hakim Membangun Marwah dan Kredibilitas Peradilan, Selasa (6/4/2021)
Kegiatan tersebut dihadiri langsung Ketua Komisi Yudisial RI, Prof. Dr. Mukti Fajar Nur Dewata, S.H., M.Hum sebagai narasumber yang dilaksanakan secara daring dan luring berlokasi di Gedung D Lantai 2 FH kampus Uniska Banjarmasin dengan menerapkan protokol kesehtan yang ketat.
“Kegiatan Stadium General tingkat nasional dilaksanakan dengan harapan dan bertujuan untuk para mahasiswa yang lulus di FH Uniska bisa dapat menjaga kredibilitas dan integritas mereka saat memutuskan profesinya menjadi hakim,” kata Dekan FH Dr.Afif Khalid S.HI.,SH MH di sela acara tersebut.
Menurutnya, kegiatan Stadium General tingkat nasional yang pihaknya gelar merupakan momen besar. Karena pertama kali pejabat negara dalam sejarah berdirinya FH di Uniska bisa berhadir.
“Alhamdulilah dengan harapan kita juga bisa melakukan kerjasama MoU terkait dengan Lembaga Kobsuktasi dan Bantuan Hukum (LKBH) FH Uniska sebagai tempat pengaduan para masyarakat yang sedang berproses di pengadilan,” jelasnya.