Duel Maut 2 Lawan 1, Polisi Berhasil Ringkus Pelaku

Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Barat Ipda M Ma'Zun Koso saat memeriksa dan meminta keterangan dua pelaku pengeroyokan berdarah yang terjadi di kawasan Jalan IR. PHM Noor Ga g Baru, Pelambuan (istimewa)

BANJARMASIN, klikkalsel.com – Polisi ringkus dua pelaku utama perkelahian berdarah yang terjadi di kawasan Jalan IR. PHM Noor, Gang Baru RT. 42 Kelurahan Pelambuan, Kecamatan Banjarmasin Barat, pada Rabu (9/4/2025) sekitar pukul 21.00 Wita

Perkelahian tersebut mengakibatkan pria Akhmad Mulyadi (31) mengalami beberapa luka akibat benda tajam dan kabarnya telah meninggal dunia sehari setelah pengeroyokan.

Adapun dua pelaku yang diamankan akan mereka adalah Muhammad Ridho Saputra alias Edo (24) dan Muhammad Rizky Alhusaini alias Iki (26).

Kapolsek Banjarmasin Barat, Kompol Pujie Firmansyah melalui Kanit Ipda M Ma’zun Koso mengatakan, dua orang diamankan merupakan warga sekitar yang ternyata terlibat pertikaian hingga menyebabkan korban mengalami luka serius akibat tusukan senjata tajam.

“Kejadian bermula dari kesalahpahaman antara korban, Akhmad Mulyadi (31), dengan salah satu pelaku, Edo,” ujarnya, Sabtu (12/4/2025).

Awalnya hanya adu mulut antara Edo dan korban, lalu berujung duel tangan kosong. Namun situasi berubah cepat saat pelaku kedua, Iki, datang membawa senjata tajam dan langsung menikam korban.

Baca Juga : Bocah 8 Tahun Diduga Tenggelam, Sepeda dan Sajadah Ditemukan di Atas Jembatan

Baca Juga : Akibat Warga Buang Sampah di Luar Ketentuan, Kegiatan Belajar Mengajar di TK Samping TPS Terganggu

Usai melakukan penikaman, pelaku Iki langsung melarikan diri dengan sepeda motor.

Sementara Edo yang masih berada di lokasi kejadian, berhasil diamankan oleh warga dan diserahkan ke pihak kepolisian.

Meskipun demikian, tidak butuh waktu lama, anggota gabungan dari Tim Opsnal Polsek Banjarmasin Barat dan Tim Macan Resta Polresta Banjarmasin langsung bergerak cepat.

Kurang dari 24 jam, tepatnya Kamis (10/4/2025) sore sekitar pukul 16.30 Wita, pelaku Iki berhasil diringkus di daerah Berangas, Kecamatan Alalak, Kabupaten Barito Kuala (Batola).

“Penangkapan berjalan mulus tanpa perlawanan. Saat ini kedua pelaku telah diamankan di Polsek Banjarmasin Barat untuk menjalani pemeriksaan dan proses hukum lebih lanjut,” pungkasnya. (airlangga)

Ediror: Abadi