MARTAPURA, klikkalsel.com – Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Selatan mendirikan dapur umum untuk membantu warga terdampak banjir di Kecamatan Martapura Barat, Kabupaten Banjar.
Informasi dihimpun dapur umum tersebut mulai beroperasi sejak Senin (29/12/2025) pagi dan hingga kini terus memasok makanan bagi ribuan korban banjir.
Petugas Dinsos Provinsi Kalimantan Selatan, Daeng mengatakan, dapur umum mampu memproduksi rata-rata 5.000 porsi makanan setiap hari.
“Proses memasak dilakukan tiga kali, yakni untuk kebutuhan pagi mulai pukul 03.00 Wita, siang pukul 09.00 Wita, dan malam hari yang dimulai sejak sore,” ujarnya, Jumat (2/1/2026).
Baca Juga : BKPSDM Banjar Jelaskan Status Kepala Dinsos P3AP2KB di Tengah Keberatan Pegawai
Baca Juga : 4.000 Paket Bantuan Bank Kalsel dan Dinsos Kalsel Disalurkan ke Korban Banjir
“Distribusi makanan dilakukan secara estafet ke desa-desa terdampak banjir di Martapura Barat,” sambungnya.
Untuk mendukung operasional, dapur umum melibatkan tim Tagana, Pramuka, serta mendapat bantuan dari dapur umum Polda Kalimantan Selatan.
Lebih lanjut, kata Daeng pada sore hari, dapur umum dipindahkan ke kantor kecamatan lama di Sungai Tabuk guna mempermudah distribusi logistik. (airlangga)
Editor: Abadi





