Sosial  

Cegah Kebakaran Lahan dan Kebun, Dinas Pertanian Gelar Bimtek di Mataraman

Suasana Bimtek Penanggulangan kebakaran lahan dan kebun yang dilakukan Dinas Pertanian di Kecamatan Mataraman. (Mada Al Madani)

MARTAPURA, klikkalsel.com – Menjelang musim kemarau yang berpotensi terjadi kebakaran lahan dan kebun, Dinas Pertanian menggelar Bimtek untuk masyarakat Desa Pematang Danau, Kecamatan Mataraman, Rabu (26/06/2024).

Dijelaskan Kabid Pengendalian dan Penanggulangan Bencana Pertanian, Imelda Rosanty, jika ini merupakan. Langkah proaktif pihaknya dalam menangani isu kebakaran lahan dan kebun.

“Pengendalian Karlabun ini merupakan upaya yang sistematis dan terpadu untuk mencegah dan menanggulangi kebakaran di area lahan dan kebun. Karena ini merupakan tangungjawab kita bersama,” ucapnya.

Selain itu, upaya yang dilakukan pihaknya ini bertujuan untuk menjaga kelestarian lingkungan dan melindungi sektor pertanian di Kabupaten Banjar.

Baca Juga Bupati Aulia Serahkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran

Baca Juga Bank Kalsel Berikan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Veteran

“Dengan koordinasi yang baik kepada seluruh pihak, kami yakin dapat menangani masalah ini kebakaran lahan dan kebun ini, serta mencegah dampak yang lebih luas,” ungkapnya.

Tidak hanya itu, Imelda juga mengharapkan agar masyarakat dapat mendukung langkah-langkah yang telah diambil pihaknya, serta turun menjaga lingkungan di melaporkan segala bentuk aktivitas yang mencurigakan terkait kebakaran lahan dan kebun.

“Kami mengimbau para petani untuk tidak membakar lahan sebagai cara membersihkan lahan. Kami juga memberikan tips dan trik untuk mencegah terjadinya kebakaran, seperti membuat sekat bakar dan selalu waspada terhadap api. Dengan upaya bersama, diharapkan Karlabun dapat dicegah dan ditanggulangi secara efektif, sehingga kerusakan lingkungan dan kerugian ekonomi dapat diminimalisir,” pungkasnya.(Mada Al Madani).

Editor: Abadi