Cegah Karhutla, Pemkab Tabalong Apel Kesiapsiagaan

Pemkab Tabalong beserta jajaran bersama unsur TNI, Polri dan stakeholder ketika menggelar apel kesiapsiagaan cegah Karhutla

TANJUNG, Klikkalsel.com – Dalam rangka pencegahan terjadinya kebakaran Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) pada cuaca panas dan musim kemarau, Pemerintah Kabupaten Tabalong gelar apel kesiapsiagaan cegah Karhutla.

Kegiatan yang dihadiri unsur TNI, Polri serta BPBD UPBS hingga perusahaan tersebut bertempat di Lapangan Pertamina EP Tanjung Field pada Rabu (9/8/20223).

Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani selaku pimpinan apel mengatakan bahwa Bumi Saraba Kawa termasuk daerah yang tinggi potensi mengalami Karhutla setiap tahunnya.

Sehingga diharapkan waspada dan terus menjaga kewaspadaan dalam aktivitas keseharian.

“Memperkuat pencegahan, maka sangat penting bagi kita untuk memprioritaskan upaya pencegahan,” ujarnya.

Baca Juga : Pemkab Tabalong Gelar Forum Ketenagakerjaan Kabupaten Tabalong Jilid II

Baca Juga : Sebagai Penambah Wawasan, Bupati Tabalong Minta Buat Pelatihan Bisnis Bagi PNS Purna Tugas

Melalui apel tersebut Anang berharap dapat mempertegas kesiapsiagaan, sehingga dapat memperkuat sinergitas, kolaborasi, serta komitmen dalam upaya mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan.

Berdasarkan data BMKG, pada 1 Mei lalu mulai Kawasan Timur Indonesia, diselimuti ultraviolet sinar matahari kategori berbahaya dan ekstrem, yang meluas hingga Kalimantan dan Sumatera.

Menurutnya saat cuaca panas dan di musim kemarau yang diperkirakan terjadi pada pertengahan bulan Mei hingga Agustus dan September, sangat rawan terjadinya kebakaran hutan dan lahan.

“Fenomena ini mengharuskan kita, untuk mewaspadai secepat dan sedini mungkin,” tegasnya.

Anang Syakhfiani juga turut meminta kepada seluruh stakeholder terkait agar dapat memperkuat pencegahan seperti melakukan pemetaan wilayah rawan Karhutla.

“Lakukan pemetaan wilayah-wilayah rawan Karhutla. Pantau terus keberadaan dan potensi-potensi titik api, baik melalui aplikasi maupun patroli langsung ke lapangan,” pungkasnya. (dilah/adv)

Editor: Abadi